PAGARALAM, HR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pagaralam, gelar rapat pleno terbuka, Rabu 4 Desember 2024, berlangsung di gedung serbaguna SD Negeri 74, Gunung Gare Kota Pagaralam.
Pleno KPU menghasilkan rekapitulasi yang ditandatangani oleh saksi pasangan calon walikota dan wakil walikota Pagaralam tahun 2024.
Ketua KPU kota Pagaralam, Ibrahim Putra mengatakan bahwa pleno yang dilaksanakan sesuai dengan aturan, dan tahapan pemilu.
“Silakan melaksanakan rekapitulasi sesuai dengan regulasi yang ada,” pinta Ibrahim dalam sambutanya agar Pleno Terbuka KPU kota Pagaralam terlaksana tanpa halangan.
Walikota, yang di wakili PJ. Sekretaris Daerah Kota Pagaralam Daniel Nasution mengajak peserta rapat pleno dapat mengikuti peraturan yang berlaku.
“Kami yakin, KPU menjalankan pleno terbuka sudah mengikuti Juklak dan Juknis yang berlaku,” terang Daniel pada pidato nya di Gedung Serbaguna Gunung Gare Rabu siang.
Pantauan teman-teman media dilapangan, Rapat pleno terbuka, terungkap pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Pagaralam Ludi Bertha unggul dalam perolehan suara, dan menang untuk memimpin kota Pagaralam sebagai Walikota dan Wakil Walikota Pagaralam Periode 2025 hingga 2030.
Ludi-Bertha, menang dengan capaian suara sebesar 33.672 suara mengalahkan perolehan suara Paslon nomor urut 1, dan nomor urut 2 masing-masing memperoleh suara sebanyak 29. 538, dan 29.231 suara.
Pelaksanaan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara pemilihan Walikota dan Waki Walikota Pagaralam tuntas sekitar pukul 20.00 WIB tanpa ada hambatan yang menyertainya.
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pagaralam Ibrahim Putra, menyampaikan permintaan maaf kepada semua pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Pagaralam serta seluruh stakeholder yang sudah mendukung pelaksanaan Pilkada di kota Pagaralam.
“Saya dan jajaran mohon maaf jika terdapat kesalahan dalam menjalankan tahanan Pemilukada,” pungkasnya. jauhari gunawan