Pj. Bupati Landak Buka Pelatihan Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarakat

oleh -2 Dilihat
oleh

LANDAK,HR  Pj. Bupati Landak Dr. Gutmen Nainggolan membuka pelatihan PATBM (Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarkat) tentang pencegahan dan penanganan kasus kekerasan terhadap anak di Kabupaten Landak tahun 2024, di Aula Kecil Kantor Bupati Landak, Rabu (23/10/2024).

Dalam sambutannya sekaligus membuka kegiatan Pj. Bupati Landak Dr. Gutmen Nainggolan Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam upaya melindungi generasi penerus kita dari segala bentuk kekerasan.

“Kekerasan terhadap anak adalah masalah serius yang memerlukan perhatian dan tindakan dari seluruh elemen masyarakat. Anak-anak adalah masa depan bangsa, dan sudah menjadi tanggung jawab kita untuk memastikan mereka tumbuh dalam lingkungan yang aman, sehat dan mendukung,” ungkapnya.

Lebih jauh Gutmen menjelaskan dari data menunjukkan bahwa masih banyak anak-anak yang menjadi korban kekerasan, baik di lingkungan rumah, sekolah, maupun masyarakat.

“Kita semua sepakat bahwa anak-anak adalah amanah yang harus kita jaga. Mereka berhak mendapatkan perlindungan, pendidikan yang layak, serta lingkungan yang mendukung tumbuh kembang mereka secara optimal. Oleh karena itu, setiap tindakan pencegahan dan penanganan yang kita lakukan sangatlah penting,” jelasnya.

Dalam pelatihan ini, lanjut Gutmen, akan bersama-sama mempelajari berbagai aspek terkait pencegahan dan penanganan kasus kekerasan terhadap anak.

“Kita akan membahas strategi, kebijakan, serta praktik terbaik yang dapat kita terapkan di lingkungan masing-masing. Saya berharap setiap peserta dapat aktif berpartisipasi, berbagi pengetahuan, dan pengalaman yang dimiliki, sehingga kita semua dapat saling belajar dan memperkuat komitmen kita dalam melindungi anak-anak,” lanjutnya.

Dirinya berharap melalui pelatihan ini, akan bersama-sama belajar, berdiskusi, dan berbagi pengalaman tentang bagaimana kita dapat mencegah dan menangani kasus kekerasan terhadap anak dengan lebih efektif.

“Selain itu, mari kita gunakan kesempatan ini untuk membangun jaringan dan saling mendukung dalam upaya kita. Setiap dari kita memiliki peran penting dalam menciptakan perubahan. Dengan pengetahuan yang kita peroleh dari pelatihan ini, saya yakin kita dapat berkontribusi lebih besar dalam menciptakan lingkungan yang lebih aman bagi anak-anak kita,” harap Gutmen. lp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.