Personel Kompi 2 Batalyon C Pelopor Tingkatkan Kesiapsiagaan Lewat Latihan Menembak

Personel Kompi 2 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Bengkulu melaksanakan latihan menembak
Personel Kompi 2 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Bengkulu melaksanakan latihan menembak

BENGKULU, HR – Personel staf dan Kompi 2 Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Bengkulu melaksanakan latihan menembak yang dipimpin oleh Dankie 2C Pelopor, Iptu M. Mico, S.H., pada Selasa (7/10/2025) di lapangan tembak Batalyon C Pelopor.

Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kemampuan, keterampilan, dan profesionalisme personel Brimob dalam melaksanakan tugas di lapangan. Selain itu, latihan juga menjadi bagian dari upaya menjaga kesiapsiagaan dan kedisiplinan anggota.

Bacaan Lainnya

“Latihan menembak sangat penting untuk meningkatkan kemampuan dan profesionalisme personel Brimob. Kami berkomitmen terus memperkuat kesiapsiagaan dalam setiap tugas,” ujar Iptu M. Mico.

Menurutnya, latihan ini juga berfungsi untuk memelihara kemampuan dalam penggunaan senjata api secara aman dan tepat.

“Dengan latihan rutin, personel dapat mengasah keterampilan menembak agar lebih terampil dan siap menghadapi berbagai situasi di lapangan,” tambahnya.

Kegiatan berlangsung aman dan terkendali. Para personel menunjukkan disiplin, ketepatan, dan kerja sama yang solid selama latihan.

“Latihan menembak juga menjadi sarana memperkuat komunikasi dan koordinasi antarpersonel,” ungkap Iptu M. Mico.

Dengan pelatihan berkelanjutan seperti ini, Brimob diharapkan semakin profesional, terampil, dan siap menghadapi setiap tantangan tugas demi menjaga keamanan masyarakat. efendi silalahi

[rss_custom_reader]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *