PAGARALAM, HR – Rapat Paripurna III sidang ke-II Agenda Penyampaian Pandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Tentang LKPJ Walikota Pagaralam Tahun Anggaran 2021.
Rapat yang dipimpin langsung oleh Wakil Ketua I DPRD Hj Dessy Siska dan dihadiri Anggota DPRD Pagaralam, bertempat di Ruang Sidang Utama DPRD Kota Pagaralam, Selasa, 1 Marer 2022.
Juru Bicara (Jubir) setiap Fraksi memaparkan hasil Pandangan Umum Terhadap LKPJ Walikota Pagaralam Tahun Anggaran 2021 secara bergantian.
Fraksi PKS disampaikan oleh Nopran Edwin, Fraksi Nasdem disampaikan oleh Eri Marten, Fraksi Gerindra disampaikan oleh Dedi Stanza, kemudian Fraksi Golkar disampaikan oleh Oliviana Arifin.
Selanjutnya dari Fraksi PDIP disampaikan oleh Tanharudin, dan yang terakhir Fraksi Nurani Amanat Bintang Bangkit Indonesia disampaikan oleh juru bicara Nanto.
Pantau teman-teman wartawan dilapangan, Rapat Paripurna ini turut dihadiri oleh Forkopimda, Sekretaris Dewan, Asisten dan Staf Ahli, Kepala SKPD, Instansi Vertikal, Seluruh Camat, Lurah, dan teman-teman wartawan. jauhari gunawan