Pemkot Pangkalpinang Gelar Coffee Morning

PANGKALPINANG, HR – Pemerintah Kota (Pemkot) Pangkalpinang menggelar acara coffee morning, yang dihadiri oleh Sekda, seluruh Pejabat Eselon II, seluruh Kabag Setdako, Camat dan Lurah se-Pangkalpinang, di Balai Besar Betason Kantor Wali Kota Pangkalpinang, Selasa (22/04/25).

Dalam agenda itu, Penjabat (Pj) Wali Kota Pangkalpinang M Unu Ibnudin menyampaikan secara terbuka bahwa kondisi APBD Pemkot Pangkalpinang tahun 2025 saat ini mengalami defisit anggaran sebesar Rp.8 Milyar.

“Kita menyampaikan hasil dari pengolahan data keuangan untuk antisipasi seluruh kebutuhan prioritas, dan antisipasi dalam rangka defisit anggaran, nanti dengan Pak Sekda atau Pak Bakuda minta data persisnya dan kami sekarang sedang berjuang mendapatkan hibah minimal Rp.10 Milyar, kalau berhasil bisa menutup kekurangan kita,” ucapnya.

Unu menekankan bahwa pihaknya berusaha agar belanja pegawai tidak ikut terdampak, kasihan jika hak-hak pegawai sampai harus dipotong, Tetapi dari kondisi yang ada setelah di maksimalkan kita mencari sumber anggaran baik dari pendapatan maupun dari pengurangan kegiatan ternyata tetap masih minus,” tambah M Unu.

Ia juga mengatakan bahwa untuk mengatasi defisit anggaran ini ada dua solusi, yang pertama minta dana hibah ke provinsi maupun pusat atau dari penerimaan Pendapatan Asli Daerah.

“Saat ini saya lagi berjuang untuk mendapat kan hibah baik dari Provinsi atau pusat, minimal 10 M. Tadi juga Bakuda menyampaikan ada potensi-potensi untuk mencapai penerimaan dari PAD setempat, itu juga sebagai solusinya jadi ada dua solusi untuk menutupi defisit,” jelasnya.

“Hal ini juga menjadi PR kami bagaimana cara untuk menutupi defisit ini, tadi kami sudah sampaikan kepada temen-temen OPD. Saya juga meminta doa dari temen-temen semoga dana hibah yang diajukan di setujui oleh pihak Provinsi atau pusat,” tutup M Unu. agus priadi

[rss_custom_reader]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *