PANGKEP, HR – Pengelolaan Dana Desa Panaikang, Kecamatan Minasate’ne, Kabupaten Pangkep menuai apresiasi dari banyak kalangan, atas pembangunan gedung olah raga yang dibangunnya seluas 16,8 x 12 meter yang bersumber dari anggaran DD (Dana Desa).
Para pemangku kepentingan (stake holders) Desa Panaikang menilai bahwa pembangunan Gor Mini tersebut sangat mungkin memberikan banyak manfaat kepada warga sekitar. Terutama kepada seluruh warga yang ada di Kampung Tuarang Dusun Ujung Batu, Desa Panaikang.
Plt. Kades Panaikang, Arizal Hasan.S.IP mengatakan pembangunan Gor Mini dapat terselesaikan sesuai target.
“Kami semua mengapresiasi pembangunan Gor mini ini, karena dapat terselesaikan dengan baik sesuai prosedur dan target waktu yang butuhkan. Dan anggaran pekerjaan pembangunan Gor tersebut bersumber dari Dana Desa tahun 2018 sebesar Rp 381.605.000,”terangnya.
“Dan alhamdulillah dapat diselesaikan secara baik dengan kualitas sesuai speck,” imbuh Rizal.
Lebih lanjut Rizal memaparkan terkait pengelolaan Dana Desa. Bahwa selama ini di Desa Panaikang selalu terbuka dan transparan dengan pola perencanaan awal dengan pelibatan seluruh masyarakat dan seluruh stake holders.
Harus taat pada aturan terhadap segala urusan desa, selain itu harus tertib dan disiplin anggaran dengan melakukan pencatatan transaksi dan pengmpulan bukti bukti otentik semua transaksi penggunaan dana desa.
“Dengan demikian menurutnya kalau semua tahapan di lakukan dengan baik dan mitra mitra kita juga sebagai mitra swakelola dapat bekerja dengan baik terbuka, maka pekerjaan pasti seluruhnya berkualitas,” tandasnya.
Nurdin, selaku PPK sekaligus yang melakukan pengawasan terhadap pembangunan Gor Desa Panaikang sangat optimis melihat hasil pembangunannya.
“Sangat kuat dan berkualitas, atas kerjasama dengan masyarakat dan support semua pihak akhirnya pekerjaan ini dapat terselesaikan dengan baik dan berkualitas. Harapan kami semoga dapat dimanfaatkan oleh masyarakat, terutama yang ada di Kampung Tuarang, Desa Gunung Batu,” sebutnya.
Lebih lanjut di sampaikan Plt. Kades Panaikang bahwa dengan selesainya pembangunan Gor ini masyarakat sangat antusias, baik dalam membantu pembangunan hingga phinishingnya sampai selesai. Bahkan dengan rampungnya pekerjaan tersebut masyarakat sekitar sudah tidak sabar untuk memanfaatkannya. hamzan