Open House, JK Titip Pesan ke Bupati Gowa

oleh -11 Dilihat
oleh

SULSEL, HR – Wakil Presiden RI, H. Jusuf Kalla menanyakan langsung progress pembangunan infrastruktur jalan di Gowa. Pertemuan ini berlangsung ketika Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan YL menemui JK, sapaan akrab Wapres di kediaman pribadinya saat menggelar open house di Jalan Haji Bau Makassar, Minggu (17/6).

Hal ini, diutarakan Kabag Humas dan Kerjasama, Abdullah Sirajuddin, bahwa Wapres Jusuf Kalla bertanya bagaimana perkembangan pembangunan infrastruktur di Gowa.

“Beliau sangat konsern terhadap perluasan dan perbaikan jalan Poros Malino. Bupati Gowa bahkan dititipi pesan agar terus memantau keberlanjutan infrastruktur ini,” ujarnya.

Sebagaimana diketahui Poros Jalan Malino merupakan salah satu proyek strategis yang diperjuangkan oleh Adnan untuk mendapatkan kucuran dana dari Pemerintah Pusat.

“Selain infastuktur jalan, JK juga menayakan terkait persiapan membangun Kebun Raya Malino. Bahkan Pak JK menyanggupi untuk membantu dan mendukung kesuksesan pembangunan Kebun Raya Malino,” tambah Kabag Humas dan Kerjasama Gowa.

Kebun Raya Malino merupakan landmark wisata baru yang menyerupai Kebun Raya Bogor. Infrastruktur jalan dan kebun raya diharapkan bisa menunjang keberadaan daerah wisata Malino sebagai salah satu destinasi pariwisata nasional yang ada di Sulawesi Selatan.

Kehadiran Adnan di Haji Bau didampingi oleh Kabag Humas dan Kerjasama, Abdullah Sirajuddin dan Kabag Protokol, Azhari Azis.

JK panggilan akrab Wapres tiba kemarin Sabtu (16/6) di Makassar menggelar open house di kampung halamannya.

Selain Adnan juga terlihat Muspida Pemprov hadir di Haji Bau begitupun dengan Ketua PMI Sulsel, H.Ichsan Yasin Limpo. kartia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.