SUKABUMI, HR – Wakil Wali Kota Sukabumi Bobby Maulana menghadiri Silaturahmi bersama Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid dalam Puncak Haflah dan Tasmi Al-Qur’an 30 Juz Ponpes Syamsul Ulum dan MoU Kementerian ATR/BPN dengan DPP Persatuan Ummat Islam (PUI) di Pondok Pesantren Syamsul Ulum Kota Sukabumi, Rabu (16/4/2025).
Kunjungan Menteri ATR/BPN ini diyakini akan menghadirkan kebaikan bagi Kota Sukabumi. Dalam momen itu hadir pula Ketua Umum DPP PUI Raizal Arifin, pengurus Ponpes Syamsul Ulum dan elemen masyarakat lainnya.
“Kota Sukabumi dikenal sebagai kota bersejarah dalam perjuangan bangsa Indonesia,” ujar Wakil Wali Kota Sukabumi Bobby Maulana. Bahkan tidak sedikit yang menyebutkan bahwa Sukabumi menjadi tempat yang selalu dituju oleh Belanda dan tokoh-tokoh bangsa untuk beristirahat karena dari sinilah dikenal istilah “Nizza Van Java”
Semoga lanjut Bobby, dengan kedatangan Menteri kali ini akan mendatangkan banyak kebaikan bagi Kota Sukabumi. Ia mengatakan PUI telah hadir selama 73 tahun sebagai wadah aspirasi pergerakan umat Islam berbasis keagamaan dan sosial, sehingga telah banyak perjuangan dan pengalaman yang sangat berharga.
Peran dan fungsi PUI sangat besar dalam mendukung pembangunan bangsa Indonesia, baik dulu, sekarang, maupun di masa yang akan datang.
Kota Sukabumi kata Bobby, memiliki pondasi terbesar berupa keimanan dan nasionalisme, seperti halnya para pejuang dan pahlawan terdahulu. Sosok perjuangan pahlawan nasional Kota Sukabumi, Kyai Haji Ahmad Sanusi, menjadi contoh dan inspirasi bagi kita semua untuk terus menjaga nilai-nilai luhur perjuangannya.
“Terima kasih kepada Bapak Menteri, Ketua DPP PUI, dan Ketua Majelis yang telah hadir dan bersilaturahmi dengan masyarakat Kota Sukabumi,” ungkap Bobby. Semoga berkah silaturahmi ini terus memancar dan mendatangkan banyak kebaikan bagi Kota Sukabumi.
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid mengucapkan syukur Alhamdulillah karena bisa bersilaturahmi dengan keluarga besar PUI, organisasi Islam yang berasaskan Ahlussunnah Wal Jamaah dan cukup tua. PUI lahir sebelum negara Kesatuan Republik Indonesia, yaitu sebelum 17 Agustus 1945 dan menandakan bahwa para pendiri PUI memiliki semangat keislaman dan nasionalisme yang tinggi.
“Saya juga bersyukur bisa bersilaturahmi dengan keluarga besar Pondok Pesantren Syamsul Ulum dan menyampaikan Minal Aidin Wal Faizin, mohon maaf lahir dan batin atas kesalahan pribadi maupun kebijakan yang saya ambil selaku Menteri ATR/BPN,” ungkap Nusron. Dalam Al-Quran, ada 483 ayat yang bercerita tentang tanah. Ini menunjukkan bahwa tanah merupakan sumber masalah bagi manusia. Manusia diciptakan dari tanah, dan ke dalam tanah pula manusia akan dikembalikan. Oleh karena itu, tanah harus dikelola dengan baik dan adil. ida