Melalui Reses, Masyarakat Sabak Timur Berikan Aspirasi Kepada DPRD

oleh -460 views
oleh
TANJABTIMUR, HR – Pertemuan antara masyarakat Kecamatan Muara Sabak Timur dengan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) yang sedang Reses, Senin (10/8) lalu di Gedung Serba Guna Kecamatan Muara Sabak Timur, Kabupaten Tanjung Jabung Timur. Pertemuan itu digelar dalam rangka penuangan inspirasi masyarakat, terhadap kekurangan yang terjadi di kelurahan atau desa mereka masing-masing.
Dalam pertemuan Reses ini dihadiri Camat Muara Sabak Timur Idris SE, anggota Koramil Muara Sabak Timur, Kepala UPTD, Hj Diwarni S Pd, Kepala Badan Ranting BP3K Kecamatan Muara Sabak Timur, Sumpana Sp, beberapa tokoh masyarakat, Lurah Sabak Ilir Roslan SE, seluruh Kepala Desa Kecamatan Muara Sabak Timur, dan BPD Desa.
Salah satu utusan dari Puskesmas Sabak Timur RW, RT dan warga yang ada di Kecamatan Muara Sabak Timur, untuk saling memberikan inspirasi mereka kepada anggota dewan,yaitu wakil DPRD Tanjabtim, Abdul Gafur SE, dari partai Hanura, anggota DPRD Yudi Harianto EY SE dari partai Nasdem.
Pada kesempatan itu, Wakil DPRD memberikan beberapa pandangan untuk kegiatan yang akan dibangun di wilayah Kecamatan Sabak Timur, baik itu insfratruktur jalan, kesehatan, pendidikan, tata kota, pertanian, olah raga, dan yang lainnya, agar kiranya lurah atau kepala desanya dapat memberikan ajuan membangun untuk daerahnya.
Yudi Harianto EY SE juga memberikan beberapa pandanga. Dikatakannya,Kecamatan Uara Sabak Timur ini sudah termasuk kategori maju dalam segi pembangunan, pendidikan, serta pertaniannya. “Hanya kita tinggal menambahkan beberapa kekurangan yang belum terlaksana, pembangunan jalan rigit beton ataupun jerambah beton, hampir seluruh RT/RW. Tidak ada lagi jembatan atau jerambah yang dari kayu, jadi untuk kegiatan yang berpagu dana kecil hendak kiranya lurah atau Kades membangun dengan cara menggunakan dana DAK atau ADD nya, karena kabupaten kita dalam dua tahun terakhir ini mengalami divisit anggaran yang lumayan besar,”jelasnya.
Saya beserta wakil DPRD Dapil I, mengharapkan agar kiranya saudara atau warga di wilayah Kecamatan Muara Sabak Timur dapat memberikan suatu inspirasi membangun, serta menjaga fasilitas yang ada, untuk kesinambungan kedepannya,”pungkas Yudi Harianto. ■ ardi

Tinggalkan Balasan