LSM Penjara Indonesia Silaturahmi dan Dialog dengan Bupati Majalengka

MAJALENGKA, HR – LSM Penjara Indonsia melakukan silaturahmi dan berdialog Interaktif dengan Bupati Majalengka, DR H Karna Sobahi M. MPd di Pendopo Majalengka, Selasa (15/1/2019).

Ketua DPD LSM Penjara Indonesia Jawa Barat, D.B Setiabudhi M. Pd di dampingi Ketua DPC LSM Penjara Indonesia Kabupaten Majalengka, Yadhi Mauludriadhi S. Sos beserta para pengurus DPC LSM Penjara Indonesia menyampaikan beberapa masalah kepada Bupati.

Diantaranya penggunaan produk lokal asli daerah, yaitu pabrik genteng Jatiwangi.
“Seyogyanya produk lokal genteng jatiwangi bisa digunakan untuk pembangunan gedung kantor dan sekolah,” ujar Budhi kepada HR usai pertemuan.

Menurutnya hasil produk unggulan Kabupaten Majalengaka di pasarkan masuk tatanan pasar swalayan, alfamart dan Indomaret.

“Untuk memajukan ekonomi masyarakat Majalengka, pembangunan tata ruang jangan sampai melanggar rambu-rambu yang bersentuhan dengan masyarakat setempat. Harus sesuai dengan RT, RW dan RDTR,” terang Budhi.

Selanjutnya dalam silahtuhrami tersebut menyinggung absensi online ASN belum maksimal.

“Bupati berterimakasih dengan silaturahmi dan dialog kami dengan Bupati Majalengka,” ungkapnya.

Sementar Bupati Majalengka DR H Karna Sobahi M, MPd menyambut baik silaturahmi dan dialog interaktif dari LSM Penjara Indonesia.

“Program seratus hari pemerintahan Karna-Tarsono akan kita petakan dengan menampung aspirasi seluruh lapisan masyarakat Majalengka menuju Majalengka RAHARJA. Salah satunya kami mendukung pasar rakyat dan jambore SRC yang digelar pada minggu, di alun-alun Majalengka,” jelas Bupati. lintong situmorang

[rss_custom_reader]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *