TAKALAR, HR – Tepat dihari kemerdekaan Republik Indonesia sabtu 17 Agustus 2019 seusai upacara bendera lima karyawan pabrik gula Takalar di Anugerahi penghargaan masa bakti/pengabdian masing2 Muh Syahrul mendapat penghargaan pengabdian 25 tahun dengan cincin emas seberat sepuluh gram plus gaji tiga bulan, Haerul Hamzah dan H.Hayat mendapat penghargaan pengabdian 30 tahun, sedangkan Johannes Pardede dan Iskandar mendapat penghargaan pengabdian 35 tahun penyerahan Piagam pengabdian yang 35 tahun.
Johannes Pardede selaku Administratur Pabrik Gula Takalar penghargaannya diserahkan langsung oleh Ir Soeryantoro kepala Instalasi Pabrik Gula Takalar lima orang penerima penghargaan di dampingi oleh masing2 Istinya suasana penyerahan penghargaan berlangsung di kantor Pabrik Gula Takalar disaksikan sejumlah karyawan dan Karyawati.
Ir Soeryantoro dalam sambutannya seusai menyerahkan piagam penghargaan mengatakan bahwa piagam Penghargaannya yang di berikan adalah wujud perhatian Perusahaan kepada Karyawan yang telah mengabdikan diri selama sesuai dengan lamanya pengadian hal seperti ini tidak semua karyawan dan Karyawati yang bisa mendapat penghargaan karena mungkin saja ada yang masa pengabdiannya tidak sampai dua puluh lima tahun tiga puluh tahun dan yang paling susah adalah penghargaan tiga puluh lima tahun.
Untuk itu, melalui momentum ini atas nama perusahaan mengucapkan banyak terima kasih atas pengabdiannya selama ini dan tidak terlepas pula agar semua karyawan dan Karyawati setiap saat berdo’a agar giling pabrik gula Takalar tahun 2019 mencapai sukses dengan hasil yang melampaui target insya Allah Pabrik Gula Takalar akan lebih jaya. natsir tarang