Koramil Kelam Permai Sosialisasi Karhutla dan Prokes

oleh -14 Dilihat

SINTANG, HR – Koramil 1205-19/Kelam Permai, bagian wilayah Kodim 1205 /Sintang yang dipimpin oleh Dandim Letkol Inf Eko Bintara Saktiawan. Koramil memberikan sosialisasi dan penyuluhan tentang Karhutla serta Covid-19 kepada masyarakat di Kec. Kelam Permai, Kab. Sintang Kalimantan Barat, Selasa (16/03/2021).

Kapten Inf Sugeng menyampaikan, “Kegiatan ini sangat rutin dilaksanakan melihat kondisi wilayah Kec. Kelam Permai saat ini, banyak hutan dan lahan yang masih sangat luas.

Dengan hutan dan lahan yang sangat luas seperti ini, sunggguh membuat kami khawatir mengingat dampaknya yang sangat berbahaya, bencana apa saja dapat terjadi jika kita lalai dengan wilayah yang memiliki kekayaan hutan dan lahan seperti ini, ya salah satu nya bencana kabut asap, di mana kabut asap ini sangat tidak baik untuk Kesehatan, terutama untuk pernapasan.

Lanjutnya, selain itu kami juga melaksanakan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya menerapkan protokol Kesehatan, guna memutus mata rantai penyebaran covid-19.

Hal seperti ini sangat penting menurut kami, kita sudah bisa melihat sendiri sudah banyak yang terpapar virus covid-19 ini, baiknya kita tetap menerapkan protokol Kesehatan.

“Kita dapat melakukan 5 langkah supaya kita aman dan terhindar dari virus covid-19 ini, mencuci tangan, menjaga jarak, menggunakan masker, menghindari kerumunan dan mengurangi bepergian, semua aspek ini sangat penting di laksanakan supaya diri kita serta keluarga kita tidak terjangkit virus Covid-19,” tutupnya. tim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.