Keluarga Besar Puri Beraban Deklarasikan Dukungan Koster Ace

oleh -1.2K views
oleh

BALI, HR – Keluarga Besar Puri Beraban di Kabupaten Jembrana menggelar deklarasi untuk mendukung, memilih dan memenangkan Calon Gubernur-Wakil Gubernur Wayan Koster-Tjok Oka Arta Ardana Sukawati (Koster-Ace), yang bertempat di Puri Beraban, Kabupaten Jembrana, Kamis (22/3).

Deklarasi yang diikuti ratusan anggota keluarga besar Puri Beraban ini dihadiri langsung Cagub Wayan Koster. Hadir pula Ketua Tim Pemenangan Koster-Ace Jembrana Made Kembang Hartawan, kader senior PDIP Jembrana Putu Artha, Ny. Putri Suastini Koster, para anggota Fraksi DPRD Jembrana serta penglingsir Puri Beraban I Gusti Agung Bagus Suryadharna dan I Gusti Ketut Suryawantara.

Penglingsir Puri Beraban Jembrana I Gusti Agung Bagus Suryadharna dalam sambutan mengajak semua anggota puri dan gria se-Kabupaten Jembrana untuk mendoakan, mendukung dan memilih Koster-Ace.

“Keluarga besar Puri Beraban terdiri dari 35 dadia, masing-masing dadia beranggotakan dari 35-700 KK (Kepala Keluarga), bahkan ada yang sampai 1100 KK,” sebutnya.

Ditambahkannya, agar peraihan suara kemenangan Koster-Ace maksimal di wilayah Jembrana, maka pihaknya akan turun langsung dan memonitor perkembangan dukungan secara berkala.

“Nanti tiap tiga hari kami minta laporan dari masing-masing tim. Dan dekat pencoblosan, laporannya akan kami minta dan monitor setiap hari,” ujarnya.

Cagub Wayan Koster yang diusung PDIP, Hanura, PAN, PPP, PKB dan PKPI ini mengucapkan terimakasih terhadap dukungan yang diberikan keluarga besar Puri Beraban.

“Terimakasih dukungan dari keluarga besar Puri Beraban. Dengan dukungan ini, kami (Koster-Ace) makin mantap memenangkan Pilgub Bali pada 27 Juni nanti. Dan saya secara total akan ngayah skala lan niskala membangun Bali,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu juga dilakukan simulasi pencoblosan gambar Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur nomor urut 1 Wayan Koster-Tjok Oka Arta Ardana Sukawati (Koster-Ace) yang disambut antusias dan tempuk tangan meriah dari mereka yang hadir. ans

Tinggalkan Balasan