MAJALENGKA, HR – Bupati Majalengka Dr. H. Karna Sobahi, M.M.Pd., menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada TNI-Polri dalam pengamanan Pemilu serentak di Kabupaten Majalengka yang berjalan aman, damai, lancar, dan sejuk. Hal tersebut disampaikan Bupati Majalengka DR. H. karna Sobahi M. M. Pd, pada acara silaturahmi bersama Forkopimda di Gedung Yhuda Sabtu (27/4).
Karna Sobahi mengatakan, dari mulai persiapan pemilu 2019 sampai pencoblosan dan penghitungan suara di Kabupaten Majalengka berjalan aman dan lancar.
Ini semua berkat kerjasama semua pihak dari TNI-Polri, tokoh Parpol, tokoh ulama, tokoh Masyarakat, tokoh pemuda, KPU, Bawaslu, dan para petugas PPS dan PPK dan seluruh elemen Masyarakat Majalengka, ujar Bupati
Sementara, Kapolres Majalengka AKBP Mariyono yang didampingi Dandim 0617 Majalengka, Letkol, Arm Novi Herdian mengucapkan terimakasih dan penghargaan setinggi tingginya, kepada seluruh pihak dalam menciptakan kondusifitas mulai persiapan pemilu sampai dengan penghitungan lancar dan aman.
“Tak lupa saya ucapkan penghargaan kepada personil TNI-Polri yang senantiasa menjalankan tugas penuh dengan rasa tanggung jawab dengan merangkul seluruh elemen masyarakat dalam menciptakan pesta demokrasi yang berdaulat,” tambah Mariyono. lintong Situmorang