SINTANG, HR – Anggota Kodim 1205/Sintang melaksanakan Kegiatan tes Kesegaran Jasmani (Garjas) Semester II pada TA. 2021 yang dilaksanakan di Lapangan Kompi Bantuan Yonif 642/Kapuas, Kelurahan Kapuas Kanan Hulu, Kecamatan Sintang Kalimantan Barat, Rabu (27/10/2021).
Pelaksanaan Tes Garjas ini sendiri merupakan kegiatan rutin pada setiap satuan yang sudah terjadwal oleh satuan atas, serta tujuan dari dilaksanakannya kegiatan tersebut yaitu bertujuan untuk mengecek dan sebagai sarana dalam meningkatkan kemampuan fisik para prajurit TNI AD, khususnya Kodim 1205/Sintang, dengan harapan dapat mendukung dalam kelancaran pelaksanaan tugas pokok secara maksimal.
Lettu Inf Tius, Pasi Pers Kodim 1205/Sintang menjelaskan, “kegiatan Garjas atau kita sebut Samapta Periodik ini dilaksanakan dalam dua kategori, A dan B. Tes Garjas A, yakni melaksanakan lari 3200 M yang tadi kita laksanakan di lapangan Kompi Bantuan Yonif 642/Kapuas, selanjutnya tes kesegaran jasmani B sendiri meliputi, Pull Up, Sit Up, Push Up selama 1 Menit, Longes serta Shuttle run atau lari angka delapan, yang kita laksanakan di lapangan apel Kompi Bantuan,” jelasnya.
“Tadi semua rangkaian pelaksanaan sudah kita laksanakan, dengan aman dan lancar ya, mulai dari pagi tadi pelaksanaan tensi dan cek kesehatan dari pihak Denkesyah 12 04 01 Sintang, yang selanjutnya melakukan pengisian blangko pelaksanaan garjas oleh tim Jasrem 121/Abw,” lanjutnya.
Pelaksanaan yang dipimpin oleh tim Jasrem 121/Abw, Sertu Wiwid dengan memberikan pengarahan singkat terkait pelaksanaan, “dalam pelaksanaan ini agar dapatnya dilaksanakan dengan baik, namun tetap tidak mengkesampingkan dalam menjaga faktor keamanan, agar dalam pelaksanaannya dapat berjalan dengan aman dan lancar,” ucapnya.
Dandim 1205/Sintang Letkol Inf Kukuh Suharwiyono mengatakan, “pelaksanaan kegiatan ini bertujuan untuk membina dan meningkatkan kemampuan fisik personil dalam menunjang tugas pokok TNI AD, khususnya Kodim 1205/Sintang.”
Ini merupakan program yang harus dilaksanakan oleh prajurit TNI AD, terutama Kodim 1205/Sintang, sebagai penunjang bagi prajurit yang akan melaksanakan usul kenaikan pangkat, juga sebagai kelengkapan administrasi dalam mengikuti pendidikan, pada alih golongan, serta program lainnya.
“Maka dari itu saya tekankan untuk dilaksanakan dengan serius, namun memperhatikan faktor keamanan merupakan hal utama, agar supaya keamanan dalam pelaksanaan tidak mengakibatkan hal-hal yang dapat merugikan bagi setiap peserta,” imbuh Dandim Sintang. tim