Dua PT Pekerja Ruas Jalan Beton Dilapor ke Polisi

oleh -423 views
Dua PT Pekerja Ruas Jalan Beton Dilapor ke Polisi.

TAKALAR, HR – LSM Gertak Resmi Laporkan pekerjaan Rabat beton yang tersebar dibeberapa wilayah di Kabupaten Takalar yang dikerjakan oleh PT Jennifer Utama Mandiri dan PT Diego Putra Kontruksi yang diduga pekerjaannya asal jadi karena baru seminggu selesai dikerjakan sudah rusak parah berdebu batu cipping sudah kelihatan diduga karena campuran semennya tidak sesuai dengan bistek sehingga hasilnnya berdebu.

Belakangan diketahui bahwa pekerjaan tersebut sudah di cairkan 70 persen, karena dianggap ada permainan jahat didalamnya antara Konsultan Pengawas, Tim PHO, PPK, Kabid, Kadis dan Rekanan sehingga Gerakan Anti Korupsi (GERTAK), hari ini Kamis, (26/12/2019) melaporkan secara resmi Kepolres Takalar.

Nur Inayah dg sikki selaku devisi investigasi pada lembaga gertak melaporkan secara resmi terkait dugaan tindak pidana korupsi ke pihak yang berwajib hal ini pihak kepolisian polres takalar melalui unit tipikor.

“Terkait kedepannya kita liat keseriusan pihak kepolisian namun besar harapan saya agar laporan ini kemudian di tindak lanjuti,” tegas Dg. Sikki.

Sementara Kanit TIPIKOR Noviarif Kurniawan, S.Tr.K membenarkan bahwa hari ini GERTAK melaporkan PT Jennifer Dan PT Diego Putra Kontruksi, dengan kelengkapan dokumen dan bukti bukti laporannya.

“GERTAK laporkan PT Jennifer dan PT Diego Putra Kontruksi terkait dengan pekerjaan dibeberapa ruas di Takalar, kita akan tindaklanjuti,” ungkapnya. natsir tarang

Tinggalkan Balasan