GOWA, HR – Kunjungan Kerja Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan YL bersama Wakil Bupati Gowa H Abd Rauf Malaganni, diikuti Ketua DPRD Gowa Ansar Zaenal Bate, Sekretaris Daerah H. Muchlis dan segenap Pimpinan OPD Kab Gowa dan Ketua TP PKK bersama jajarannya di Kecamatan Somba Opu, yang berlokasi di Kelurahan Samata, tepatnya di halaman Royal Spring, Senin (23/4/18).
Pada kesempatan ini Lurah Samata, Iqbal, sekilas menyampaikan laporan terkait kondisi Kelurahan Samata, dengan lahan pertanian yang merupakan potensi terbesar yang ada di Kelurahan Samata dan sebanyak penduduk yang bermukim di Samata. Dan terbesar mendapat bantuan dalam infrastruktur dengan nilai Rp 3,6 M untuk tahun 2018.
Camat Somba Opu Zubair Usman, dalam hal ini mewakili seluruh masyarakat Somba Opu menyampaikan penerimaan kunker Bupati dan Wakil Bupati Gowa di Kelurahan Samata Kec Somba Opu. Beberapa hal pula disampaikan dalam sambutannya terkait program – program Pemerintah Kecamatan Somba Opu yang telah dicanangkan selama ini, yang merupakan penduduk terbesar dari seluruh Kecamatan yang ada di Gowa.
Tak henti-hentinya Bupati Gowa berinovasi dalam membangun Kabupaten Gowa, sehingga penghargaanpun mengalir untuk Kab Gowa. Terbukti penghargaan demi penghargaan diraih oleh Pemerintah Kab Gowa. “Insya Allah tanggal 25 hari Rabu malam, saya akan menerima penghargaan dari Menteri Dalam Negeri terkait Otonomi Daerah Award yang diserahkan langsung oleh Mendagri,” ucap Adnan.
Adnan mengatakan, prestasi yang diraih atas adanya kekompakan dan kebersamaan stakeholder yang didukung oleh masyarakatnya.
Hadir di acara iti diantaranya tokoh agama, tokoh pemuda dan tokoh perempuan serta beberapa masyarakat yang menerima bantuan buku tabungan PKH yang disalurkan melalui Bank BNI, KKS, KIS, penyerahaan biaya operasional bagi PPKBD dan Sub PPKBD secara simbolis dari Pemerintah Kab Gowa. kartia