MELAWI, HR – Bupati Melawi, Panji S. Sos menyambut kedatangan jemaah haji di Teminal Bus Desa sidomulyo Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi, Kamis pagi (13/9) pukul 07.30 Wib.
Pada kesempatan tersebut Bupati, mengucapkan rasa syukurnya, dimana jemaah haji tahun haji 1439 H 2018 M tersebut telah sampai di melawi lagi 1440 H/2018 M di Melawi dalam keadaan sehat dan selamat.
Penyambutan jemaah haji tersebut berlangsung dengan sangat hangat dan akrab hadir Oleh Bupati Melawi Panji S. Sos, H Sukiman SPd MM, Waka Polres Melawi, Kompol Jajang, Kemenag Melawi, H Abdulbar SAg MPd, Koramil Nanga Pinoh, Ketua MUI Melawi, Ketua Penggerak PKK Melawi, Hj Nurbetty Eka Mulyastri Panji, Ketua BKMT Melawi, Kartika Sari Astuti, serta hadir pejabat lingkungan Pemerintah Melawi menyambut kedatangan Tamu Allah para jemaah haji yang datang di Terminal Bis Desa Sidomulyo tersebut.
Dalam kesempatan tersebut, Panji menghimpun berbagai informasi dari para jemaah haji terkait kondisi yaang dihadapi para jemaah saat pelaksanaan ibadah haji di Arab Saudi dan jemaah yang masih tertinggal, satu jemaah haji masih sakit serta istrinya masih berada di Batam kepulauan seribu, serta jemaah haji tiga orangnya sudah pamint dan minta ijin masih ada kegiatan keluarga di Pontianak. Jadi total jumaah haji yang datang pada pagi ini di melawi sejumlah 96 orang semuanya keadaan dalam sehat.
“Kedatangan jemaah haji ini menjadi obat untuk mengobati kerinduan kita semua, dimana sebelumnya mereka telah meninggalkan kita untuk melaksanakan ibadah haji,” jelasnya.
Bupati Panji berharap, para jemaah haji tersebut dapat kembali pulang ke Bumi Arunium dalam keadaan sehat dan selamat tanpa kurang satu apapun.
“Para keluarga mereka yang ada di Melawi saat ini hadir menyambut kedatangan para jamaah haji yang datang saat ini,” terangnya.
Panji berharap setibanya para jemaah haji di tanah air nantinya, mampu menjadi suri tauladan ditengah -tengah masyarakat serta mampu menghidupkan suasana agama di kampung halamannya.
“Para jemaah haji ini nantinya mereka akan menjadi tokoh panutan ditengah masyarakat, untuk itu, kita harapkan mereka mampu membimbing umat agar bisa mengamalkan agama secara sempurna Amin,” harapnya. abd