Brigjen Pol Dr. Eko Budi Sampurno, M.Si dan Personilnya Akan Netral Kegiatan Pilkada 2020

oleh -296 views
Brigjen Pol Dr. Eko Budi Sampurno, M.Si dan Personilnya Akan Netral Kegiatan Pilkada 2020.

SULBAR, HR – Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Barat, Brigjen Pol Dr. Eko Budi Sampurno, M.Si, menjamin dan memastikan seluruh personilnya akan netral dalam kegiatan pesta demokrasi (Pilkada) 2020.

“Anggota yang ketahuan memihak kesalah satu calon saat pilkada dipastikan akan ditindak tegas,” hal ini disampaikan Kapolda saat kegiatan coffee morning bersama media di cafe 85 Ditlantas Polda Sulbar, Jumat (6/3/20).

Masih kata Kapolda, Polisi itu netra, “kami tidak dimana-mana tapi ada dimana-mana,” pihaknya juga berharap pengamanan pilkada dipercayakan kepada kepolisian, Insyaa Allah kami akan mengawal pesta demokrasi dengan profesional.

Saat ditanya tentang gejolak pilkada termasuk kerawanan pilkada disulbar yang menempati urutan kedua? Kapolda menjelaskan disetiap daerah pasti rawan namun jika kita bisa mengubah premin pasti mamuju aman dan intinya kami akan berupaya maksimal tentu melalui bantuan teman-teman media.

Langkah kongkrik yang telah kami lakukan saat ini untuk menekan gejolak pilkada adalah melaksanakan operasi cipta kondisi dan memetakan wilayah rawan untuk mengurai satu persatu persoalan yang ada. Kami lakukan pelan-pelan, Insyaa Allah bisa.

Pihaknya juga menyebutkan 80% kami pastikan situasi aman dan kondusif menjelang pilkada, 20% sisanya kami garap untuk menciptakan situasi tetap kondusif. tia

Tinggalkan Balasan