Anggota DPRD Bone Bolango Kawal Ketat Harapan Besar Masyarakat Taludaa

oleh -19 Dilihat
oleh

BONE BOLANGO, HR – Beberapa pekan kemarin telah di agenda pelaksanaan reses masa sidang pertama anggota DPRD Bone Bolango. Rinto Ruchban yang merupakan anggota DPRD Bone Bolango sekaligus pemateri dalam pelaksanaan masa reses disambut gembira oleh warga Taludaa, Kec Bone, Minggu (29/04).

Dalam pemaparannya Rinto mengungkapkan terkait pengawalan kebijakan pemerintah yang menyentuh langsung di masyarakat, khusus infrastruktur jalan yang ada di Taludaa. Karena jalan tersebut merupakan akses utama transportasi antar Provinsi Gorontalo dan Sulawesi Utara sehingga menjadi harapan besar masyarakat Taludaa.

“Mendengar banyak aspirasi masyarakat terkait jalan, maka sudah pasti hal itu akan saya kawal terus. Apalagi hal ini menyangkut kepentingan masyarakat umum,” ungkap anggota Komisi II DPRD Bone Bolango ini.

Sementara itu pada kesempatan yang sama, Rinto Ruchban menegaskan bahwa jalan tersebut merupakan tanggung jawab dari Pemerintah Provinsi, dan dirinya akan tetap konsisten memperjuangkannya hingga tingkat Provinsi, bahkan sampai di Kementerian. Karena menurutnya, jika DPRD tidak mampu, masih ada Provinsi dan jika Provinsi pun tidak berhasil masih ada di Kementerian. Akan tetapi melalui jalur partai politiknya.

“Kami akan konsisten memperjuangkan aspirasi masyarakat, jika jalur DPRD Kabupaten tidak berhasil, akan kami coba di Provinsi. Namun jikalau Provinsi juga belum mampu, maka akan kami coba di Kementerian, namun melalui jalur partai,” tegas Politisi Golkar tersebut. bku

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.