MAJALENGKA, HR – Bupati Majalengka DR H Karna Sobahi MMPd melantik dan mengambil sumpah jabatan pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Majalengka periode 2022-2027 yang diselenggarakan di Pendopo Majalengka Jum’at (17/2/2022).
Pelantikan Ketua terpilih DR H Agus Yadi Ismail MSi periode 2022-2027 murni seleksi Baznas Jabar.
Bupati Majalengka, DR H Karna Sobahi MMPd menyampaikan menjadi komisioner Baznas sangat berbeda dengan menjadi komisioner KPU karena menjadi komisioner Baznas lebih banyak tanggung jawab moral karena langsung berhubungan dengan zakat dan hajat orang banyak.
Bupati Karna Sobahi mengucapkan terima kasih kepada pansel baznas yang sudah menyeleksi dengan ketat karena antusiasnya pendaftar untuk jadi komisioner juga pengurus sangat banyak dan luar biasa kata Bupati.
Bahkan, Bupati Karna mengungkapkan Baznas Majalengka sudah difasilitasi baik oleh pemda Majalengka berupa gedung maupun dana hibah sesuai arahan dari Baznas Jawa barat.
Masih kata Bupati kedepannya komisioner Baznas terpilih periode sekarang harus bisa lebih meningkatkan kesadaran berzakat dimana Pergerakan pendanaan 98 % mujaki masih dari ASN karena yang terserap baru 40% dari jumlah seluruh yang ada bahkan kedepan akan di tambah lagi 3.000 orang P3K karena kalau menurut jumlah rupiah baru masuk dana per bulannya Rp. 650 juta.
“Perlu kita pahami bahwa penyaluran zakat ke baznas terkandung dalam ayat alquran dan dipertegas oleh instruksi Presiden RI untuk itu nanti Pemda akan lebih mendorong karena tetap harus bersinergi dengan Pemda,” kata Bupati.
Ketua Baznas Kabupaten Majalengka H Agus Yadi Ismail, MSi mengatakan siap bekerja sesuai amanah yang di embannya. “Semoga kedepannya bisa lebih baik,” kata Agus. lintong