TAKALAR, HR – Setelah selesai Giling Tahun 2019 managemen Pabrik Gula Takalar mengadakan Pesta Syukuran bersama dengan karyawan dan karyawati. Beberapa yang di Temui di Konfirmasi mengatakan Merasa bersyukur karena giling tahun ini lancar sehingga capaian Gula cukup tinggi yaitu 17.800 ton, dengan produksi tetes sebanyak 9.515 ton. Tahun ini memang Pabrik Gula Takalar mencapai rendemen tertinggi secara nasional yaitu 8,60% termasuk jam berhenti tahun ini sangat kurang.
Administratif pabrik gula Takalar Ir. Yusran Muchsin saat dikonfirmasi terkait dengan perolehan Produksi gula tahun Giling 2019 melalui telepon selulernya mengatakan bahwa giling Tahun ini memang menggembirakan dibanding tahun-tahun sebelumnya. Dimana tahun ini iklim sangat menunjang sama juga jam berhenti termasuk kurang karena kondisi pabrik sangat bagus pasokan tebu dari kebun lumayan sehingga giling di anggap sukses walaupun tidak mencapai target yaitu 20,444,78 ton dari hasil taksasi tebu di Lapangan.
Ketua serikat pekerja Perkebunan Haris Mangambei saat ditemui di ruangannya mengatakan tahun ini karyawan sangat kompak sehingga segala hambatan teknis bisa diminimalisir harapan kedepan lebih baik lagi dari Tahun ini sampai tahun seterusnya. natsir tarang