Jelang Pilkada Serentak, Disdukcapil Maksimalkan Pelayanan E-KTP

oleh -10 Dilihat
oleh

MAJALENGKA, HR – Pemerintah Kabupaten Majalengka terus bersinergi dalam pelayanan pembuatan E-KTP untuk memaksimalkan Data Pemilih Tetap menjelang pilkada Juni 2018.

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Spil Kabupaten Majalengka DR H Sadili menyampaikan pada rapat pleno terbuka rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) dan penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat dan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Majalengka tahun 2018 bertempat di KPU Majalengka, Kamis (19/04).

DR H Sadili mengatakan adanya masyarakat belum memiliki E KTP atau ada data yang invalid menjadi tugas kami untuk menyelesaikannya.Saat ini KPU majalengka sedang merekap sekitar 600 daftar pemilih ke Disdukcapil.Pelayanan sudah maksimal untuk persiapan pilkada juni 2018 hanya ada sejumlah data yang harus perbaikan contohnya belum memiliki NIK dan data yang sudah meninggal dunia masih terdata,yang pindah belum di keluarkan dari DPT,ini yang harus di selesaikan biar data benar benar akurat dan tidak invalid,kendala kita SDM terbatas dan kesadaran masyarakat masih kurang, contoh perekaman bisa di seluruh kecamatan bukan hanya di kantor.

Dia menambahka pemutahiran DPT saat ini tentunya sangat membantu pada pilpres April 2019 mendatang.Kami juga akan menyisir seluruh masyarakat yang sudah berusia 17 tahun untuk melakukan perekaman, sehingga pada tanggal 17 april 2019 sudah menjadi DPT,ucap Sadili. lintong situmorang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.