KAYUAGUNG, HR – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Marzuki, melaksanakan kunjungan kerja dalam rangka reses II anggota DPRD Kabupaten OKI masa sidang Tahun 2024-2025.
Marzuki menyampaikan, reses ini adalah ajang untuk silaturahmi serta upaya dalam menyerap aspirasi dari masyarakat yang berada di wilayah Dapil IV Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).
“Moment ini penting bagi kami anggota DPRD untuk mengetahui apa yang diinginkan warga yang ada di daerah pemilihan kami,” ungkapnya.
Sebagai legislator yang dipilih oleh rakyat, yang Sudah sampai empat kali Duduk jadi anggota DPRD OKI ini Marzuki bertekad untuk memperjuangkan seluruh aspirasi masyarakat yang disampaikan kepadanya jangan sampai kita mengecewakan masyarakat yang mana mereka sudah mempercayai dia untuk menjadi anggota DPRD ujarnya.
“Terhitung ada banyak usulan yang disampaikan masyarakat di setiap Desa yang saya kunjungi. Terutama soal pembangunan insfratruktur perbaikan jalan dan pengerasannya. Pembangunan jalan cor, Pembangunan jembatan, sekolah, Talut jalan, selain dari insfrakruktur, sudah banyak kita perjuangkan jangan sampai kita diusung dari dapil pilihan tidak kita perjuangkan” ungkap Marzuki
Marzuki juga menerima usulan, peningkatan kualitas keamanan dan kenyamanan masyarakat yaitu pembangunan pembuatan jalan Desa dari arah jalan keluar, pembuatan jembatan arah keluar dan Lampu Penerang Jalan Umum (LPJU) untuk Desa Embacang Permai.
Pemasangan Lampu Penerang Jalan Umum (LPJU) dusun Ii sebanyak 20 unit karena di desa ini masih belum ada penerang lampu jalan kata Marzuki Pembangunan tembok penahan tanah di Dusun 2 sepanjang 300 M.
Pembangunan balai desa di dusun 2, untuk di Desa Labuhan Jaya, Sekain itu juga aspirasi masyarakat Labuhan Jaya pembangunan jalan Kabupaten dari Surya Adi ke blok ke arah Kota Baru untuk di tingkatkan atau di cor supaya meningkatkan kualitas Ekonomi masyarakat.
Menurut dia, aspirasi masyarakat yang terhimpun dalam kegiatan reses ini diharapkan dapat menjadi bahan pertimbangan perencanaan pembangunan, agar pelaksanaan pembangunan dapat tepat sasaran.
“Alhamdulillah semuanya sudah kita rangkum, dan saya berkomitmen untuk memperjuangkannya, semoga cepat terealisasi,” tutupnya. mala