MAJALENGKA, HR – Satuan Reserse Narkoba Polres Majalengka gelar Bimbingan dan Penyuluhan (binluh) tentang sosialisasi Pencegahan Bahaya Narkoba kepada keluarga besar TNI Majalengka, di aula Kodim 0617/Majalengka, Rabu (07/03).
Acara Penyuluhan tentang Pencegahan Bahaya Narkoba di buka oleh Dandim 0617/Majalengka Letkol Arm Novi Herdian, SH MM. Novi Herdian mengatakan, bahwa kegiatan sosialisasi yang diselenggarakan tersebut dimaksudkan sebagai upaya preventif dan antisipatif dalam rangka melindungi prajurit beserta keluarganya dari bahaya penyalahgunaan narkoba, serta tindak kekerasan yang kian marak akhir-akhir ini.
Sementara itu Kasat Narkoba AKP Darli, S.Sos menyampaikan bahwa penyuluhan ini memberikan informasi tentang bahaya pengguna narkoba yang sudah menjangkit pada orang dewasa bahkan anak- anak.
“Oleh karena perlu peran aktif orang tua mengawasi putra-putrinya agar tidak terjerumus pada narkoba. Pada umumnya para pengguna narkoba akan menjurus pada tingkah laku kriminalitas, dengan demikian langkah-langkah pemutusan jaring pengedar dan pemakai sampai ke akar-akarnya akan menjadi pehatian khusus pemerintah,” ungkapnya.
Hadir dalam pelaksanaan sosialisasi Pencegahan Narkoba dihadiri Dandim 0617/ Majalengka Letkol Arm Novi Herdian, SH MM, Kasdim 0617/Majalengka Mayor Arh Subandi, para Danramil jajaran Kodim 0617/Majalengka, FKPPI (Forum Komunikasi Putra Putri Pensiunan Indonesia) dan PPM (Pemuda Panca Marga) Majalengka.
Para peserta mengikuti kegiatan ini dengan sangat antusias dan selama kegiatan berlangsung berjalan aman dan kondusif. lintong situmorang