GARUT, HR – Guna memastikan kondusifitas yang aman dan terkendali dalam persiapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Garut pada Pilkada serentak Tahun 2024. Kepala Polisi Resort (Kapolres) Garut AKBP. Mochammad Fajar Gemilang S.I.K,.M.H,.M.I.K, didampingi Wakapolres Garut Kompol. Doni Erwanto, S.Si,.S.I.K,.M.H,.M.I.K melakukan pengecekan kesiapan serta keamanan pada kantor penyelenggara baik kantor Bawaslu Garut Jalan Rancabango No.11 A, Cimanganten, Kec. Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, kantor KPU Garut Jalan Suherman KM. 147, Jati, Tarogong Kaler, Jati, Kec. Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, hingga gudang penyimpanan logistik KPU. Selasa (29/10).
Pengecekan keamanan serta persiapan dilakukan oleh jajaran kepolisian resort (Polres) Garut untuk memastikan penyelenggaraan Pilkada serentak Tahun 2024 nanti yakni tanggal 27 November 2024 dipastikan aman dan terkendali.
Kapolres Garut AKBP. Mochammad Fajar Gemilang S.I.K,.M.H,.M.I.K, didampingi Wakapolres Garut Kompol. Doni Erwanto, S.Si,.S.I.K,.M.H,.M.I.K mengatakan bahwa Alhamdulilah pada hari ini kita berkeliling, melakukan pengecekan ke kantor Bawaslu Garut, KPU Garut, hingga ke gudang logistik KPU, hal ini dilakukan untuk melihat tentang sejauh mana situasi keamanan dan kesiapan tentunya dari Polri dalam mendukung kesiapan, kesiagaan dan keamanan terkait lokasi-lokasi tersebut.
“Untuk sementara aman terkendali, tidak ada permasalahan, kondusifitas masyarakat juga cukup terkendali”, ungkap Kapolres.
Berkenaan dengan penjagaan, tambah Kapolres, tentunya dilakukan atau dilaksanakan selama 24 jam dengan melibatkan Polres, Polsek, TNI, dan unsur pemerintah daerah.
“Personil pengamanan yang dilibatkan adalah anggota Polres dan Polsek, unsur TNI, unsur pemerintah daerah dan juga Bawaslu dan KPU sendiri”, Pungkas Kapolres.deni