HUT TNI ke-79 Kodim 0622/Kab Sukabumi Dihadiri Bupati dan Ketua DPRD

oleh -9 Dilihat
oleh

SUKABUMI, HR – Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami beserta Jajaran Forkopimda Kab. Sukabumi Dan Sekretaris Daerah Kab. Sukabumi Menghadiri upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-79 di Wilayah Kodim 0622/Kab.Sukabumi tahun 2024 dengan tema “TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju” di Lapangan Alun-alun Mesjid Agung Palabuhanratu, Sabtu (5/10/24).

Upacara tersebut diikuti oleh ratusan personel gabungan Dari TNI, Polri,Satpol PP, DPKP dan Ormas dan berjalan khidmat.
Bertindak Selaku Inspektur Upacara, Dandim 0622/Kab.Sukabumi Letkol Kav. Andhi Ardana Valeriandra P, S.H, M.Si membacakan sambutan Panglima TNI yang menjelaskan makna yang terkandung dalam tema HUT TNI ke-79 yaitu bahwa prajurit TNI sebagai pilar pertahanan negara memiliki peran dan tanggung jawab dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan pembangunan nasional dan ketahanan negara dalam mewujudkan Indonesia maju.

Panglima pun menjelaskan, prajurit TNI harus memiliki kemampuan dasar tempur ,mahir bela diri taktis sekaligus mampu mengoperasionalkan dan memelihara Alutsista yang berteknologi tinggi.

“Bila hal ini terwujud formasi TNI menjadi kekuatan pertahanan Indonesia yang mampu berperan di kancah regional maupun internasional akan menjadi suatu keniscayaaan,” jelasnya.

Dalam sambutannya,Panglima pun mengingatkan kepada seluruh Prajurit bahwa kita dituntut untuk mengedepankan tugas dan kepentingan rakyat diatas kepentingan pribadi.

“Sekecil apapun sikap dan tindakan yang kurang bijak akan dapat mengganggu bahkan merusak jati diri TNI sebagai tentara rakyat, tentara Pejuang, tentara Nasional dan tentara Profesional,” terangnya.

Panglima pun mengajak seluruh prajurit dan keluarga besar TNI untuk memberikan apresiasi yang tulus kepada Bapak Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo, atas dedikasi dan kerja kerasnya selama 10 tahun memimpin Republik Indonesia.

Pada kesempatan tersebut dilaksanakan pemberian beberapa penghargaan dan pemotongan tumpeng.ida

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.