Kapsek Kula Behe Hadiri Pembukaan Turnamen Sepak Bola Kuala Berhe Cap Tahun 2024

oleh -10 Dilihat
oleh

KUALA BEHE, HR KABAR- Bertempat di Lapangan Sepak Bola Timanggung Taliamas Dusun Sejaya Desa Kuala Behe Kecamatan Kuala Behe Kabuosten Landak, Kamis (01/08/24) telah di laksanakan kegiatan pembukaan Turnamen Sepak Bola Kuala Behe Cup Tahun 2024.

Hadir dalam acara pembukaan Turnamen Sepak Bola Kuala Behe Cup: Ketua Panitia Turnamen Sepak Bola Kuala Behe Hendrikus, Anggota Panitia Turnamen Sepak Bola Kuala Behe Cup 2024, Official beserta tim yang akan bertanding, PLH. Kapolsek Kuala Behe, Ipda Paskarianto, Camat Kuala Behe, Sdr. Richy., S.H, Ketua DAD Kecamatan  Kuala Behe yang diwakilkan sekretaris Yahuda Oron S.th, Kepala Desa Kuala Behe, Sdr. Gregorius Edi Wibowo,  Tim wasit dan masyarakat yang hadir menyaksikan pembukaan.

Sementara Kegiatan Pengamanan dilaksanakan oleh Anggota Polsek Kuala Behe: AIPDA. Roni Riansyah, BRIPKA.Rio Eko Pramono, dan BRIGPOL.Djoko Puji.S.

Kapolres Landak Akbp Siswo Dwi Nugroho,S.H.,S.I.K melalui PLH. Kapolsek Kuala Behe, Ipda Paskarianto mengatakan tetap menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama kegiatan berlangsung.

“Dalam waktu dekat kita akan melaksanakan pesta Demokrasi yaitu Pemilihan Bupati Landak dan Wakil Bupati Landak Peroiode 2024-2029 serta Pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Kalimantan Barat Periode 2024-2029 yang akan datang,”  ujar Paska.

Tak lupa Paska mengingatkan kepada meminta kepada tim yang bertanding bermanilah secara fair play.

“Pelaksanaan fair play harus ditandai oleh semangat kebenaran dan kejujuran dengan mematuhi aturan olahraga yang berlaku baik tersirat maupun tersurat,” harap Paska.

Sikap fair play merupakan komitmen untuk berkompetisi dalam semangat yang baik dan mendorong sikap yang baik terhadap olahraga yang mencakup rasa hormat, kerendahan hati, kemurahan hati, dan persahabatan.lp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.