Sampah Menumpuk di Pinggir Jalan, Pj Wali Kota Minta Masyarakat Lapor ke Lurah, DLH:Kami Siap Angkut

oleh -7 Dilihat
oleh
Sampah Menumpuk di Pinggir Jalan, Pj Wali Kota Minta Masyarakat Lapor ke Lurah, DLH:Kami Siap Angkut.

PANGKALPINANG, HR  – Penjabat (Pj) Wali Kota Pangkalpinang Lusje Anneke Tabalujan meminta masyarakat langsung lapor jika melihat ada tumpukkan sampah di jalanan.

Diakui Lusje, kadang masih ada beberapa tempat yang kerap tiba-tiba dijadikan tempat pembuangan sampah oleh masyarakat.

“Kalau masih lihat tumpukan sampah yang dijadikan tempat pembuangan sampah liar itu langsung lapor ke kami, beritahu perangkat Kelurahannya bahwa sampah disitu menumpuk,” sebut Lusje kepada media, Jumat (19/4/2024).

Kata Lusje, jika masyarakat langsung melaporkan nanti dari pihak Kelurahan langsung untuk mengangkut sampah tersebut.

“Kami juga tidak henti-hentinya mengimbau masyarakat untuk terus menjaga lingkungan kita, berlangganan lah dengan mobil pink yang ada di Kelurahan untuk mengangkut sampah, jangan sampahnya dibuang sembarangan,” tegasnya.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bartholomeus Soeharto menegaskan, jika masyarakat masih menemukan tumpukkan sampah yang memang bukan pada tempatnya silahkan lapor pihaknya siap angkut kapan saja.

“Kadang dibeberapa tempat ini memang masih menjadi tempat pembuangan sampah liar oleh masyarakat, kami bersihkan besok ada lagi. Tapi kalau memang masih ada lapor ke kami maka kami siap angkut,” jelasnya.

Pj Wali Kota Fokus Penanganan Sampah Pangkalpinang, Kedapatan Buang Sampah Sembarangan Bakal Difoto.

Pemkot Pangkalpinang Akan Genjot Retribusi Sampah.Dia berharap, masyarakat sama-sama sadar akan kebersihan Kota Pangkalpinang dengan tidak membuang sampah sembarangan.

“Mobil Pink sudah diberikan kepada setiap Kelurahan, jadi tidak ada alasan untuk buang sampah sembarangan sebetulnya. Kami juga sudah menegaskan kepada pihak Kelurahan kalau butuh bantuan kami dari DLH kami siap,” tuturnya.agus priadi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.