Pangdam II/Sriwijaya Bersama Keluarga Besar Korem 041/Gamas Adakan Safari Ramadhan

oleh -9 Dilihat
oleh
Safari Ramadhan 1445 H/2024 M di Korem 041/Gamas.

BENGKULU, HR – Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Yanuar Adil beserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) PD II Sriwijaya Ny Mila Yanuar Adil dan rombongan melaksanakan Safari Ramadhan 1445 H/2024 M di Korem 041/Gamas yang disambut oleh Danrem 041/Gamas Brigjen TNI Rachmad Zulkarnaen bersama Ketua Persit KCK Koorcab Rem 041/Gamas Ny Else Rachmad Zulkarnaen beserta para Forkopimda Provinsi Bengkulu, Rabu malam (27/3/2024).

Kegiatan Kunjungan Pangdam II/Sriwijaya kali ini ke Provinsi Bengkulu selain melaksanakan acara buka puasa bersama Prajurit dan Keluarga Besar Tentara (KBT), Korem 041/Gamas juga memberikan santunan kepada Warakawuri dan anak yatim piatu yang mana kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan Safari Ramadhan 1445 H/2024 M Pangdam II/Sriwijaya ke satuan-satuan jajaran Kodam II/Swj selama Bulan Suci Ramadhan.

Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Yanuar Adil dalam sambutannya menyampaikan, acara berbuka puasa bersama seperti ini begitu sangat bermanfaat, karena dapat menjadi wahana untuk mempererat tali silaturahmi diantara kita, sehingga akan lebih memperkuat ikatan kebersamaan dan kekeluargaan sesama keluarga besar Korem 041/Gamas maupun dengan komponen masyarakat lainnya.

“Saya juga mengucapkan terimakasih kepada Danrem 041/Gamas beserta seluruh Anggota dan Jajarannya dimana pesta Demokrasi Pemilu 2024 di Bengkulu ini berjalan dengan baik dan lancar, ini semua tidak lepas dari kerjasama dan kontribusi antara TNI, Polri, Pemda dan instansi lainnya yang terkait serta para tokoh masyarakat,” jelasnya.

Diakhir sambutan, Pangdam juga menyampaikan semoga amal ibadah puasa seluruh Anggota dan keluarga besar Korem 041/Gamas dibulan ramadhan ini diterima oleh Allah Swt.

Setelah melaksanakan buka puasa bersama Pangdam II/Swj melaksanakan sholat magrib, isya dan tarawih berjamaah di Musholla Darrul Fallah Korem 041/Gamas.

Hadir dalam kegiatan tersebut Guburnur Bengkulu, Wakapolda Bengkulu, Ketua DPRD Prov. Bengkulu, Kabinda Bengkulu, Kajati Bengkulu, Kepala Pengadilan Tinggi Bengkulu, Sekda Prov. Bengkulu, Kasrem 041/Gamas, Asops dan Aster Kasdam II/Swj, para Kasi Korem 041/Gamas, para Dandim Jajaran Korem 041/Gamas, Pj. Wali Kota Bengkulu, Ketua DPRD Kota Bengkulu, Kapolres Bengkulu, Kadis Kominfo Provinsi Bengkulu, Pj. Sekda Kota Bengkulu, Kepala LPP TVRI Bengkulu, Ketua Persit KCK PD II/Swj beserta pengurus, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 041 PD II/Swj beserta pengurus, para Prajurit dan PNS Korem 041/Gamas serta tamu undangan lainnya. ependi silalahi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.