Empat Pelajar SMPN 2 Raih Emas Akan Tampil di FTBI Jawa Barat

oleh -8 Dilihat
oleh
Empat Pelajar SMPN 2 Raih Emas Akan Tampil di FTBI Jawa Barat.

SUKABUMI, HR – Sebanyak empat orang siswa SMP Negeri 2 meraih juara pertama dalam empat mata lomba yang dipertandingkan pada Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) Tingkat Kota Sukabumi untuk jenjang pendidikan SMP. Atas prestasinya, mereka akan menjadi bagian dari kontingen Kota Sukabumi dalam FTBI Tingkat Provinsi Jawa Barat yang akan diselenggarakan 13 – 16 November mendatang di Soreang Kabupaten Bandung.

Kepala SMPN 2 Kota Sukabumi, Arham, ketika diwawancarai pada 20 Oktober 2023, mengaku bangga dan bersyukur karena siswanya berhasil meraih prestasi dalam FTBI. Menurutnya prestasi tahun ini mengalami peningkatan dibanding tahun sebelumnya karena pada tahun 2022 SMPN 2 Kota Sukabumi hanya meraih dua gelar juara.

“Alhamdulillah ini hasil kerja keras kita semua, kita bisa meraih empat gelar juara dan semuanya juara pertama dalam FTBI tahun ini,” ujarnya.

Ia mengatakan saat ini pihaknya langsung melakukan koordinasi dengan para pelatih sekaligus pembimbing lomba ditingkat kota untuk mempersiapkan peserta didiknya tampil di FTBI Jawa Barat.

“Kita juga bekerja sama dengan MGMP Bahasa Sunda untuk memberikan pelatihan dan pendampingan kepada siswa – siswi kami yang nantinya akan berangkat ke provinsi agar pelaksanaannya lebih matang dan anak – anak siap secara mental karena untuk di Provinsi ini tentunya persaingannya akan semakin ketat lagi,” ungkapnya.

Adapun empat orang peserta didik SMPN 2 yang berhasil meraih juara pertama di FTBI Tingkat Kota Sukabumi yaitu Juara I Lomba Biantara Putra yang diraih oleh Firass Rizky Arifin, kemudian Juara 1 Lomba Biantara Putri yang diraih oleh Vita Alyvia. Selanjutnya Juara 1 Nembang Pupuh Putri atas nama Khaliesa Assyifa Allyndria, dan Juara I Nulis Maca Aksara Sunda yang diraih oleh Putri Siti Nurfadilah Slamet.ida

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.