Pemkab Landak Gelar Lomba Festival Tari Tradisional Jonggan Pj. Bupati Landak Harap Dapat Menghibur Masyarakat dan Lestarikan Budaya Kesenian Jonggan

oleh -3 Dilihat
oleh
Pemkab Landak Gelar Lomba Festival Tari Tradisional Jonggan Pj. Bupati Landak Harap Dapat Menghibur Masyarakat dan Lestarikan Budaya Kesenian Jonggan.

LANDAK, HR – Pemerintah Kabupaten Landak menggelar kegiatan Lomba Festival Tari Tradisional Jonggan dalam rangka HUT Ke-24 Kabupaten Landak Tahun 2023. Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 6-8 Oktober 2023 dan dibuka secara langsung oleh Pj. Bupati Landak Samuel, SE, M.Si dan di tutup langsung oleh Asisten Administrasi Umum Sekda Landak Theresia Limawardani, yang mewakili PJ Bupati Landak, yang dilaksanakan di Halaman Belakang Kantor Bupati Landak. Minggu, (8/10/2023).

Turut hadir Ketua Komisi A DPRD mewakili Ketua DPRD Kabupaten Landak, Forkopimda Kabupaten Landak atau yang mewakili, Pj. Ketua TP-PKK Kabupaten Landak, para Asisten Sekda Landak, para Kepala OPD di lingkungan Pemkab Landak, Pimpinan Bank Kalbar Cabang Ngabang, Forkopimcam Ngabang, para peserta lomba tari festival lomba jonggan dan para tamu undangan lainnya.

Pada saat pembukaan kegiatan Pj. Bupati Landak Samuel mengapresiasi panitia yang sudah menggagas dan menyelenggarakan lomba ini bekerjasama dengan EO dimana acara ini merupakan salah satu dari rangkaian dari peringatan HUT Ke-24 Pemerintah Kabupaten Landak.

“Dilaksanakannya festival tradisional jonggan ini sekaligus sebagai upaya kita melestarikan seni tradisional yang ada di daerah kita sebagaimana yang telah disampaikan bahwa kesenian jonggan ini merupakan aset warisan budaya tak benda daerah kita. Nah ini perlu kita jaga dan lestarikan supaya tidak hilang, tidak punah,” ujar Samuel, Jum’at (06/10/2023).

Lebih lanjut Samuel menuturkan bahwa salah satu upaya untuk melestarikan kesenian jonggan ini adalah dengan melaksanakan kegiatan perlombaan seperti ini sehingga nantinya dari generasi-generasi muda akan mengetahui dan memahami kesenian jonggan.

“Kita ketahui bersama bahwa kesenian jonggan ini sudah ada sejak zaman dahulu dan merupakan warisan dari nenek moyang kita. Kita berharap bahwa kesenian ini tidak luntur, tidak hilang. Tentu upaya yang dilakukan adalah dengan adanya festival-festival seperti ini. Disamping itu juga yang tidak kalah penting adalah bagaimana para peserta juga meningkatkan kemampuannya dan keterampilannya dalam kesenian jonggan sehingga ini merupakan suatu aset yang dijaga kelestariannya,” tutur Samuel.

Samuel menjelaskan kegiatan ini juga sebagai acara hiburan bagi masyarakat di Kabupaten Landak khususnya yang berada di Kota Ngabang dan berharap kegiatan ini bisa dilaksanakan dengan baik dan benar sehingga kegiatan ini dapat berlangsung dengan lancar.

“Mari sama-sama kita mendukung dan meramaikan kegiatan ini sehingga kemeriahan dari kegiatan festival ini semakin semarak. Ini merupakan bagian dari upaya kita untuk memberikan kegiatan yang bertujuan menghibur masyarakat sekaligus juga untuk melestarikan budaya kesenian jonggan ini,” tutup Samuel.

Sementara itu Asisten Adiministrasi Umum Sekda Landak Theresia Limawardani menyampaikan festival kesenian tradisional jonggan merupakan salah satu wujud pelestarian adat dan budaya serta mempertahankan dan mengembangkan budaya bagi seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten Landak.

“Saya juga mengapresiasi setiap usaha pendampingan berkelanjutan yang telah dilakukan oleh pemerintah Kabupaten Landak melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan yang merupakan organisasi Perangkat Daerah terkait dalam melaksanakan pembinaan terhadap sanggar baik sekolah maupun sanggar umum yang ada di Kabupaten Landak,” ujar Theresia.

Berikut daftar pemenang Lomba Festival Tari Tradisional Jonggan dalam rangka HUT Ke-24 Kabupaten Landak Tahun 2023:

Kategori SD:

  • Juara 1: SD Maniamas

  • Juara 2: SDN 07 Mentonyek

  • Juara 3: SDN 02 Ngabang

  • Harapan 1: SDN 10 Ngabang

Kategori SMP:

  • Juara 1: SMPN 01 Ngabang

  • Juara 2: SMP Maniamas

  • Juara 3: SMPN 02 Ngabang

Kategori SMA/UMUM:

  • Juara 1: Gereja Katolik Stasi Santo Agustinus Hippo

  • Juara 2: SMKN 1 Ngabang

  • Juara 3: Tampukng Tawar Lagon

  • Harapan 1: SMAN 01 Ngabang (TIM A).lp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.