Kecamatan Sindangwangi Sabet Juara Umum Lomba MTQ ke-53 Tingkat Kabupaten Majalengka

oleh -8 Dilihat
oleh
Kecamatan Sindangwangi Sabet Juara Umum Lomba MTQ Ke 53 Tingkat Kabupaten Majalengka..

MAJALENGKA, HR – Kecamatan Sindangwangi sebagai tuan rumah perhelatan MTQ ke – 53 tingkat Kabupaten Majalengka tahun 2023 berhasil menjadi Juara Umum.

Penyelenggaraan MTQ ke-53 yang digelar selama tiga hari yakni dari tanggal 19 s/d 21 September 2023, secara resmi ditutup Bupati Majalengka Dr. H. Karna Sobahi, M.M.Pd , di Lapangan Sepak bola Kecamatan Sindangwangi, Kamis (21/09/2023).

Penutupan MTQ ke-53 dihadiri oleh Wakil Bupati dan Sekda Kab.Majalengka, Ka Kemenag, unsur Forkopimda, para Kepala OPD, Ketua MUI dan Ketua FKUB Kab. Majalengka, para Camat, para Alim Ulama, Tokoh Masyarakat, Ketua Panitia dan Dewan Hakim MTQ ke-53 Para Kepala Desa se-Kecamatan Sindangwangi, Ketua LPTQ Kecamatan, serta undangan lainnya.

Dalam laporannya, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Asda 1) selaku Ketua LPTQ Kab.Majalengka dan juga bertindak sebgai Ketua Umum kegiatan MTQ ke-53 Tingkat Kab. Majalengka , Rd. Muhammad Umar Ma’ruf, S.Sos.,menyampaikan bahwa secara umum penyelenggaraan MTQ ke-53 tahun 2023 di Kecamatan Sindangwangi berjalan dengan sukses, aman dan lancar.

“Hal tersebut ditandai dengan antusiasme masyarakat yang hadir dan menyaksikan pagelaran MTQ ini dari awal pembukaan, saat sedang berlangsung hingga penutupan, untuk itu kami dari jajaran LPTQ Kab.Majalengka berterimakasih atas dukungan dari berbagai pihak khusus nya Camat Sindangwangi, unsur Forkopimcam Sindangwangi beserta masyarakat yang telah bersama-sama mengawal kegiatan MTQ ke-53 ini hingga sukses sampai akhir penutupan,” Ucap Ketua LPTQ Kab.Majalengka.

Lebih lanjut umar mengumumkan bahwa demi memeriahkan perhelatan MTQ ke-53 Tahun 2023 telah diselenggarakan Pawai Ta’aruf yang pesertanya dari kalifah seluruh Kecamatan se-Kab.Majalengka dengan hasil terbaik pertama atau juara pertama jatuh kepada Kecamatan Sindangwangi, disusul Kecamatan Majalengka di urutan kedua dan Kecamatan Dawuan di urutan ke tiga.

Selain itu digelar juga Majalengka Expo dimana terdapat stand-stand pameran berbagai produk unggulan khas Kecamatan se-Kab.Majalengka dengan hasil penilaian, Kecamatan Sindangwangi menjadi juara pertama stand pameran terbaik, di urutan kedua stand pameran Kecamatan Talaga, dan ketiga stand pameran Kecamatan. Sukahaji.

Sementara itu Dalam laporannya Ketua Koordinator Dewan Hakim, Drs. K.H. E. Zaenal Abidin Kohir, M.Pd., menyampaikan bahwa dari aspek penyelenggaraan MTQ ke-53 tahun 2023 di Kecamatan Sindangwangi telah mendapat banyak perhatian yang sangat besar dari masing-masing Kecamatan peserta MTQ selain itu pada momen ini juga telah lahir Qori/Qoriah dan Hafidz/Hafidzah yang berkualitas. Adapun hasil akhir perolehan nilai peringkat Kecamatan pada lomba MTQ Ke-53 Tahun 2023 Tingkat Kab.Majalengka di Kecamatan Sindangwangi adalah sebagai berikut;

Berdasarkan Surat Keputusan Koordinator Dewan Hakim No. 01/KDH.MTQ/IX/2023 tentang penetapan juara pada kegiatan MTQ ke-53 tingkat Kab.Majalengka Tahun 2023 di Kecamatan  Sindangwangi adalah Juara umum diraih oleh:

Kecamatan Sindangwangi, Peringkat Kedua diraih oleh Kecamatan Banjaran, peringkat ketiga Kecamatan Argapura, peringkat keempat Kecamatan Sindang, peringkat kelima Kecamatan Maja, peringkat keenam Kecamatan Talaga, Peringkat ketujuh Kecamatan Malausma, peringkat kedelapan Kecamatan Majalengka, peringkat ke sembilan Kecamatan Cikijing, peringkat Kesepuluh Kecamatan Palasah, peringkat Kesebelas Kecamatan Rajagaluh, peringkat Keduabelas Kecamatan Sukahaji, Peringkat Ketigabelas Kecamatan Panyingkiran, peringkat Keempatbelas Kecamatan Kadipaten, peringkat Kelimabelas Kecamatan Kertajati, peringkat Keenambelas Kecamatan Lemahsugih, peringkat Ketujuhbelas Kecamatan Jatitujuh, peringkat Kedelapanbelas Kecamatan Leuwimunding, peringkat Kesembilanbelas Kecamatan Ligung, peringkat Keduapuluh Kecamatan Sumberjaya, peringkat Keduapuluhsatu Kecamatan Bantarujeug, peringkat Keduapuluhdua Kecamatan Dawuan, peringkat Keduapuluhtiga Kecamatan Jatiwangi, peringkat Keduapuluhempat Kecamatan Cingambul, peringkat Keduapuluhlima Kecamatan Kasokandel dan urutan terakhir Keduapuluhenam Kecamatan Cigasong.

Sementara itu dalam sambutannya, Bupati Majalengka, Dr. H. Karna Sobahi,M.M.Pd., mengapresiasi penyelenggaraan MTQ ke-53 Tahun 2023 di Kecamatan Sindangwangi, kegiatan berlangsung dengan sukses dan cukup meriah untuk itu kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran yang telah ikut berpartisipasi dan memberikan dukungan atas terselenggaranya perhelatan MTQ ke-53 di Kecamatan Sindangwangi ini.

“Penyelenggaraan MTQ ke-53 Tahun 2023 cukup kreatif, hal tersebut tampak pada tata kelola penempatan baik panggung utama maupun Majalengka Expo, selain itu tampilan yang disuguhkan oleh panitia sangatlah inovatif dengan menampilkan kreasi seni asli dari Sindangwangi, untuk itu kami dari segenap jajaran Pemda Majalengka mengucapkan terimakasih dan penghargaan kepada Kecamatan Sindangwangi sebagai tuan rumah MTQ ke-53 kali ini beserta seluruh jajaran yang terlibat demi mensukseskan kegiatan ini,” ucap Bupati.

Penyelenggaraan MTQ ke-53 di Sindangwangi ini harus menjadi role model dari sebuah kemeriahan dan partisipatif masyarakat bagaimana kedepan penyelenggaraan MTQ harus seperti ini dan harus lebih.

“Sebelum mengakhiri dan menutup kegiatan ini, saya berpesan, untuk terus membina lembaga-lembaga LPTQ dari tingkat bawah hingga Kabupaten sehingga dengan hal tersebut peningkatan kualitas generasi Qur’ani di Kab.Majalengka dapat terus terjaga sehingga dapat menghasilkan generasi Qur’ani yang berprestasi dan nantinya dapat mewakili Kabupaten Majalengka dalam perhelatan kejuaraan MTQ di tingkat yang lebih tinggi,” pungkas Bupati.

Sementara Camat Sindangwangi Wahyu Sudianto mengucapkan banyak terima kasih kepada semua lapisan masyarakat Kecamatan Sindangwangi yang telah berpartisipasi aktif dalam mensukseskan kegiatan MTQ ini.

” Ini merupakan bentuk kerjasama, gotong royong dan kekompakan , sehingga perhelatan MTQ ini bisa berjalan dengan sukses dan lancar, dan yang paling membahagiakan adalah menjadi juara umum ” ujar Camat Wahyu.lintong

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.