SINTANG, HR – Wakil Bupati Sintang Melkianus, S. Sos menjadi Inspektur Upacara pengibaran bendera merah putih untuk memperingati detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 77 Tahun 2022 Tingkat Kabupaten Sintang di Stadion Baning Sintang Kal-Bar, Rabu, (17/08/2022).
Hadir pada upacara tersebut Bupati Sintang dr. H. Jarot Winarno, M. Med. PH, Anggota Forkopimda, Danrem 121 Alambhana Wanawai Brigjen TNI Pribadi Jatmiko, Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang Dra. Yosepha Hasnah, M. Si, Wakil Ketua dan Anggota DPRD Sintang, Kepala Organisasi Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh wanita, Pepabri dan peserta upacara yang terdiri dari 4 kelompok yang terdiri dari Denpom XII/1 Sintang, Korem 121/Abw, Kodim 1205/Sintang, Yonif 642/Kapuas, Brimob, Polres Sintang, Satpol PP, Damkar, Aparatur Sipil Negara, Mahasiswa, Pelajar SMA/SMK, MA dan SLTP serta kelompok Pelajar Pramuka Penggalang dan Penegak.
Pada upacara yang dimulai pukul 07.00 tersebut, sesuai dengan urutan acara, Ketua DPRD Sintang Florensius Ronny, A. Md membacakan naskah Proklamasi, mengheningkan cipta yang dipimpin oleh Wakil Bupati Sintang, pembacaan doa oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sintang H. Ikhwan Pohan, S.Ag.M.Pd, dan Wakil Bupati Sintang menyerahkan sang merah putih oleh inspektur upacara kepada pembawa bendera. Dilanjutkan dengan proses pengibaran bendera merah putih oleh Paskibaraka Kabupaten Sintang.
Wakil Bupati Sintang Melkianus usai pelaksanaan upacara menyampaikan bersyukur karena upacara pengibaran bendera merah putih pagi ini bisa berjalan lancar.
“Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat. Saya berharap dan berpesan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sintang untuk tetap menjaga kebersamaan. NKRI adalah harga mati. Jaga persatuan dan kebersamaan kita. Merdeka, merdeka dan merdeka,” ucap Melkianus Wakil Bupati Sintang. tim