Sambut Hari Bakti Pemasyarakatan Lapas Sukabumi Gelar Donor Darah Sukarela

Sambut Hari Bakti Pemasyarakatan Lapas Sukabumi Gelar Donor Darah Sukarela.

SUKABUMI, HR – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sukabumi dalam rangka  memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan ke 58 melaksanakan acara Donor Darah Sukarela bagi Petugas Pemasyarakatan, dan masyarakat umum yang bertempat di Klinik R Somantri Lapas Sukabumi bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Sukabumi, (24/7/2022).

Kegiatan ini diikuti oleh 20 Petugas Lapas Kelas IIB Sukabumi yang lolos skrining kesehatan oleh tim PMI Kota Sukabumi untuk mendonorkan darahnya.

Menurut Kepala Lapas Kelas IIB Sukabumi Christo Toar, kegiatan donor darah ini adalah salah satu rangkaian acara hari Bhakti Pemasyarakatan yang ke 58 yang puncaknya pada tanggal 27 April 2022, selain itu kegiatan ini dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran dan rasa empati antar sesama, terutama pada petugas Pemasyarakatan dalam menyumbangkan darahnya secara sukarela dan teratur guna memenuhi Stok darah di Wilayah Kota Sukabumi. ida

[rss_custom_reader]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *