Kapolsek Panongan Polresta Tangerang Pimpin Apel Penandatanganan Pakta Integritas

TANGERANG,HR – Polsek Panongan melaksanakan apel penandatanganan fakta integritas yang dipimpin langsung oleh Iptu Syamsul Bahri. S.TK, S.IK Kapolsek Panongan dan dihadiri PJU dan Personil Polsek Panongan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman Polsek Panongan. Kamis (10/03/2022) Pukul 13.00 Wib.

Hadir dalam kegiatan tersebut Iptu Syamsul Bahri. S.TK. SIK (Kapolsek Panongan), Iptu Muslim Sihotang. SH (Wakapolsek), Iptu AA. Surya, AF. SH. MH (Kanit Reskrim), Ipda Iman Sodikin (Kanit Intelkam), Ipda Ngadiyo (Kanit Sabhara), Ipda Rusandi (Kanit Binmas), Aiptu Dedi Supriyatna (Kasubsektor Citra Raya), Aipda Primayananta (Kanit Provost) dan seluruh Personil Polsek Panongan lainnya.

Kapolsek Panongan mengatakan, “kegiatan tersebut untuk penandatanganan pakta integritas Menuju Wilayah Bebas Koruosi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). Kegiatan ini dilakukan sebagai Komitmen dari seluruh Personil Polsek Panongan Polresta Tangerang untuk meraih predikat WBK dan WBBM tersebut pada tahun 2022. “Ucapnya

“Semoga dengan adanya Penandatangan fakta Integritas ini seluruh personil Polsek Panongan dapat lebih meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat sehingga dapat meraih predikat WBK dan WBBM di tahun ini.” Tutup Iptu Syamsul Bahri. juntak

[rss_custom_reader]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *