Bhabinkamtibmas Polsek Rajeg Laksanakan Giat Guyub TNI-Polri di Desa Lembangsari

TANGERANG,HR – Binmas dan Babinsa Desa Lembang sari Kecamatan Rajeg Kabupaten Tangerang
melaksanakan kegiatan guyub TNI-Polri di Kampung Sukabakti Desa Lembang sari Kecamatan Rajeg Kabupaten Tangerang pada Rabu, 02 Maret 2022.

Kegiatan sambang guyub TNI-Polri ini dilakukan untuk meningkatkan sinergitas TNI-Polri dalam rangka memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Selain itu kegiatan ini guna terjalinnya Komunikasi yang baik antara TNI-Polri dan warga masyarakat dalam rangka harkamtibmas

Dalam kesempatan ini, Bripka Yeni Kurniawan Binmas bersama Serda Lukman Hakim Babinsa memberikan pesan pesan kamtibmas kepada masyarakat sekaligus juga memberikan imbauan penerapan protokol kesehatan.

Kapolsek Rajeg AKP Nurjaman SH menjelaskan bahwa “Kegiatan sambang guyub TNI-Polri ini dilakukan untuk meningkatkan sinergitas TNI-Polri dalam rangka memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat”.jelasnya.

“Dengan kegiatan sambang guyub TNI-Polri ini diharapkan dapat dengan cepat menyerap informasi dan perkembangan situasi yang ada di wilayah hukum Polsek Rajeg.”Harapnya Kapolsek. juntak

[rss_custom_reader]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *