TANGERANG, HR – Kapolresta Tangerang Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengikuti Zoom Meeting Anev Mingguan Guankamtibmas di Jajaran Polda Banten di Aula Parama Satwika Polresta Tangerang, Senin (10/1/2022).
Zain didampingi Wakapolresta Tangerang AKBP Leonard M Sinambela, pejabat utama Polresta Tangerang, dan kapolsek jajaran.
Anev dipimpin Kapolda Banten Irjen Pol Dr Rudy Heriyanto Adi Nugroho, SH, MH, MBA. Rudy menyampaikan, untuk menyikapi maraknya geng motor, agar dilaksanakan preventif straight atau tindakan pencegahan.
“Polres jajaran agar lakukan tindakan dan upaya untuk menertibkan berandalan jalanan atau geng motor,” ujar Rudy.
Menindaklanjuti arahan Kapolda Banten, Kapolresta Tangerang Kombes Pol Zain Dwi Nugroho memerintahkan agar dilaksanakan pelatihan kepada anggota baik itu dalmas maupun kerangka siaga.
“Agar anggota paham dan tahu betul apa yang harus dilakukan jika ada kejadian atau suatu permasalahan,” kata Zain.
Zain juga memerintahkan agar dilaksanakan operasi berskala besar. Operasi di akhir pekan, kata Zain, bukan hanya keliling namun berikan peringatan apabila ditemukan hal-hal yang berpotensi menjadi gangguan kamtibmas.
“Kasat Reskrim agar membentuk tim khusus untuk 3C untuk antisipasi curas, curat, dan curanmor,” tandasnya. juntak