SINTANG, HR – Kodim 1205/Sintang bersama Persit KCK Cabang XLIX Kodim Sintang dan Yayasan Buddha Tzu Chi menyalurkan paket bantuan banjir dalam kegiatan Bakti Sosial kepada posko dapur umum Desa Martiguna dan dapur umum BTN Cipta Mandiri 1 Kecamatan Sintang Kalimantan Barat,Jumat (19/11/2021).
Banjir yang masih terjadi hingga hari ini membuat Persit Kodim 1205/Sintang untuk turut turun kelapangan dalam kegiatan penyaluran bantuan bencana banjir ini. Mereka berbondong-bondong mendatangi sejumlah dapur umum untuk menyalurkan bantuan.
Ny. Nia Kukuh Suharwiyono, Ketua Persit KCK Cabang XLIX Kodim Sintang, yang turut serta dalam Kegiatan tersebut menuturkan, “kami Persit Kodim Sintang hari ini turut berpartisipasi dalam kegiatan penyaluran bantuan banjir ini, yang mana sebelumnya juga kita sudah turun kelapangan, hari ini kali ke 3 kita melaksanakan bakti sosial dalam penyaluran bantuan banjir di Sintang ini,” kata Ny. Nia Kukuh.
“Baksos kali ini merupakan wujud kepedulian kami sebagai istri prajurit teritorial yang juga harus memberikan dampak bagi warga dalam membantu meringankan warga yang sedang mengalami musibah banjir,” ucapnya.
Selain itu, adanya kami di sini juga untuk memberikan support serta motivasi, selain kepada para petugas dan relawan, seperti rekan-rekan kita dari Yayasan Buddha Tzu Chi yang sudah beberapa hari berada di Sintang ini, juga kepada teman-teman saudara kita yang berada di dapur umum ini yang sudah meluangkan waktu dengan tidak mengenal lelah,” tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama, Dandim 1205/Sintang yang hadir dalam kegiatan tersebut saat ditanyai mengatakan, “hari ini kita mendistribusikan paket sembako, ada beras, minyak goreng, Indomie, termasuk juga perlengkapan ibu dan anak, ada pembalut wanita dan popok bayi, sayuran, seperti kol, kentang, wortel, kita bagikn untuk dapur umum di Desa Marti Guna dan Kelurahan Kapuas Kanan Hilir.”
Lebih lanjut ia menambahkan, kondisi banjir di Sintang saat ini, ketinggian air sejak sabtu kemarin sudah turun 50-100 Cm, kemudian kemarin saya mendampingi Menteri PUPR untuk melihat kondisi Kabupaten Sintang dan Melawi, secepatnya akan dibangun beberapa bendungan dan danau baik di Kapuas Hulu maupun Melawi.
“Sampai dengan saat ini kami masih diperkuat personil dari Kodim Sintang sendiri dibantu jajaran Korem 121/Abw, juga dari Armed beserta armadanya, Lantamal XII, Yonif 642 yang sampai saat ini masih standby di Kodim Sintang untuk menyalurkan bantuan dan evakuasi,” pungkas Letkol Inf Kukuh. tim