Jalan Pinoh Ella Telah Enak Dilewati Panji Beterimakasih Atas Bantuan Semua Pihak

oleh -13 Dilihat
Jalan Pinoh Ella Telah Enak Dilewati Panji Beterimakasih Atas Bantuan Semua Pihak.

MELAWI, HR – Bupati Melawi Panji, S.Sos mengatakan, “pengerjaan ruas jalan Pinoh Ella, Kecamatan Menukung masih kita laksanakan sampai selesai di titik-titik ruas jalan yang rusak akan kita perbaiki,” jelas Bupati, Panji S. Sos di Pandopo rumah jabatan Bupati Melawi, Minggu (10/05/2020).

Bupati Melawi, Panji S.Sos katakan, “ruas jalan yang menuju ke kecamatan Ella Hilir dan kecamatan Menukung sudah dilakukan perbaikan dan sudah bisa dilewati masyarakat yang berlalu lintas, tapi saat ini masih dilanjutkan oleh para  rekan-rekan kita dilapangan bekerja sampai jalannya benar benar baik dan enak di lewati oleh para warga masyarakat,” jelasnya.

“Dan saya atas nama pemerintah kabupaten Melawi mengucapkan banyak terima kasih atas sumbangan saran dari masyarakat serta teman-teman media yang selalu memberikan informasi kepada kami selaku kepala daerah karena saya selaku manusia biasa tidak luput dari kesalahan dan kehilapan,” ucapnya.

Dan saya selaku kepala daerah kabupaten Melawi Panji, ucapan juga banyak terimakasih kepada pihak perusahan yang telah bertipasi dalam memperbaiki jalan tersebut dan saya ucapkan terimakasih juga atas dukungan dan kerja samanya Dinas PUPR-Dinas Pangan dan pekebunan, Camat Pinoh, Polres melawi serta para kawan-kawan yang telah meluangkan tenaga dan pikiran untuk memperbaiki jalan Pinoh Ella tersebut,” ucapnya.

Panii, S. Sos, menegaskan dan berpesan kepada Camat Pinoh, “agar monitor lebih aktif di lapangan serta pihak PU sebagai tehnis kerja di lapangan agar benar benar memperhatikan teknis kayak apa yang lebih bagus dan efektip dalam kegiatan timbun jalan,” harapnya.

“Dan Bupati berharap kepada masyarakat semua, kedepannya mari kita saling membantu,kami selaku pemerintahan akan berusaha melakukan hal yang baik buat kabupaten Melawi, mengenai ruas jalan Ella Menukung maupun ruas jalan Pinoh kota baru Tanah Pinoh dan Sokan, kami bersama perusahaan yang ada di kabupaten Melawi akan terus melakukan perbaikan jalan dimana titik-titik jalan yang rusak berat,” jelasnya. abd/skn

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.