Bhabinkamtibmas Polsek Biringbulu Polres Gowa Sosialisasi dan Mencegah Kebakaran

oleh -17 Dilihat
oleh

GOWA, HR – Bhabikamtibmas Polsek Biringbulu Polres Gowa Bripka Suardy giat melaksanakan sosialisasi guna mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan perkebunan ke staf kantor Desa dan warga binaanya di aula kantor Desa Borimasunggu Kec. Biringbulu Gowa, Selasa (24/09).

“Saya sebagai Bhabinkamtibmas yang langsung bersentuhan dengan masyarakat diperintahkan oleh pimpinan untuk tidak bosan bosannya menggencarkan sosialisasi kepada warga, agar warga paham dan peduli terhadap bahaya kebakaran hutan dan lahan .

Di Desa ini pada musim kemarau seperti sekaranga sering terjadi kebakaran hutan dan lahan yang disebabkan oleh faktor manusia, seperti membuang puntung rokok sembarangan dan membuka lahan perkebunan dengan cara membakar,” kata Suardy.

Kapolsek Biringbulu Akp Muh Aidil Aqza ditempat terpisah mengatakan, bahwa membakar lahan untuk perkebunan merupakan cara mudah dan murah yang selama ini menjadi kebiasaan warga. “Pola buka lahan pertanian dan perkebunan dengan cara itu jelas menyalahi aturan dan kami akan bertindak dengan tegas sesuai perintah pimpinan dalam hal ini Bapak Kapolres Gowa Akbp Shinto Silitonga,SIK.,M.Si.

Oleh karena itu kami berharap warga sadar dan segera meninggalkan kebiasaan lama agar tidak menimbulkan bahaya yang lebih luas,” pungkas Kapolsek. kartia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.