Bupati Maros dan Ketua DPRD Mantau Warga Terdampak Banjir, Juga Bagi Sembako

oleh -11 Dilihat
oleh

MAROS, HR – Bupati Maros, H.M Hatta Rahman bersama Ketua DPRD Maros, H.A.S Chaidir Syam turun langsung ke warga terdampak banjir di Maros, Rabu (23/1/2019), sehari pasca bencana.

Tidak hanya memantau, Hatta bersama Chaidir menyalurkan langsung bantuan berupa mie instan ke masyarakat yang terkena banjir. Sebelumnya Hatta berbelanja memborong mie instan dan air mineral di beberapa toko, kemudian membagikan langsung ke masyarakat yang terdampak banjir.

Hatta dan Chaidir juga menyalurkan bantuan ke dapur umur darurat yang didirikan di Masjid Agung, Jl Lanto Dg Pasewang Maros.

Menurut Hatta, saat ini yang terpenting warga yang terkena banjir aman dari kebutuhan pangan seperti makanan dan air mineral.

Ia memang berinisiatif selain melihat kondisi, juga sebisa mungkin membantu warga. Karena bisa jadi mereka belum makan sejak semalam dan persediaan air bersih tentu makin menipis.

Hatta pun mengaku telah menginstruksikan ke pihak terkait untuk segera mendata warga dan menyalurkan bantuan bagi yang terdampak musibah ini.

Senada hal tersebut, Chaidir pun mengaku meski rumah pribadinya juga kebanjiran namun dirinya turut memantau banjir serta membagikan langsung bantuan mie instan ke masyarakat.

“Bantuan ini mungkin tidak seberapa, tapi setidaknya bisa menguatkan dan memotivasi warga yang sementara terkena musibah agar bisa lebih bersabar atas kerugian yang dialami,” ujarnya. hamzan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.