Melangkah Pasti, Cegah dan Berantas Korupsi

oleh -8 Dilihat
oleh

MAJALENGKA, HR – Kejaksaan Negeri Majalengka melaksanakan peringatan Hari Anti Korupsi Internasional 2018 di halaman kantor Kejari Majalengka, Senin (10/12).

Upacara dipimpin Kepala Kejari Majalengka Hasbih SH, dilaksanakan dengan mengusung tema ‘Melangkah Pasti Dalam Mencegah dan Memberantas Korupsi’.

Dalam kesempatan itu Kajari membacakan pesan dari Jaksa Agung Republik Indonesia H.M. Prasetyo.

“Seluruh dunia setuju tak terkecuali di Kabupaten Majalengka ini, bahwa korupsi merupakan tindak kejahatan yang luar biasa,” kata Hasbih.

Peringatan HAKI ini dikatakannya harus menjadi sarana untuk melakukan interopeksi, evaluasi memperbaiki kualitas individu dalam pencegahan dan pemberantasan korupsi.

Hasbih menyampaikan bahwa Kejaksaan Negeri Majalengka dalam pemberantasan tindak pidana korupsi selama periode bulan Januari sampai Desember 2018 melakukan satu penyelidikan perkara sudah ketahap penyidikan, dan salah satu kepala desa sekarang tahap penyidikan dan menunggu penghitungan ahli dari Inspektorat.

“Kejaksaan Negeri Majalengka dalam menangani kasus korupsi kita mengedepankan melakukan pencegahan, namum kalau menemukan bukti-bukti korupsi kita akan melakukan penindakan,” jelasnya.

Selanjutnya Kajari Majalengka Hasbih didampingi para kasi dan seluruh Adhyaksa Kejaksaan Negeri Majalengka membagikan stiker anti korupsi kepada para pengemudi kendaraan roda dua dan empat sebagai bentuk perang terhadap korupsi. Karena tanpa korupsi Indonesia berprestasi. (lintong situmorang) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.