GOWA, HR – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Gowa menjadi salah satu SKPD yang mendapat keluhan terbanyak dari insan Pers. Berstatus itu, maka Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kab Gowa perlu kerja ekstra untuk menangani pengaduan dan memulihkan layanannya.Oleh karena itu, sejumlah pers dan LSM menyambangi Kadis PU di kantornya untuk mendeskripsikan pemulihan layanan dalam penanganan pengaduan pelayanan publik di Dinas Pekerjaan Umum dan Tata rRuang Kab Gowa.Kepala Dinas PU dan Penataan Ruang Kab Gowa, Ir. H. Muhammad Mundoap, M.Si menerima beberapa wartawan dan LSM kab. Gowa di kantornya, di ruangan rapat musyawarah, Senin (5/11).“Saya itu standar dari nawaitu saya, bukan yang lain, kalau ada berita saya kembalikan pada kalian karena kita tidak pernah bicara, setiap saat saya bisa ditemui dan ada ruang untuk kita bicara dengan waktu yang ditentukan dan saya minta terbangun komunikasi yang baik” ujar Kadis PU Gowa di hadapan pers dan LSM.Ia lanjut “Saya perlu kalian, karena melalui kalian akan terbaca program pemerintah dan nyambung ke masyarakat serta saat ini Bupati perintahkan saya supaya jalan berkualitas dan saya ini orang tehnik, tidak ada lagi pengaspalan yang tidak di beton pinggirnya di tahun 2019 dan memang jalan beton mahal satu kilo jalan diperkirakan Rp 3,4 M anggarannya, sedangkan jalan aspal satu kilo Rp 1,5 M. Makanya hanya jalan – jalan yang tertentu saja kita beton.”Mundoap menyampaikan atas nama dinas sekaligus mewakili seluruh jajarannya permintaan maaf kepada para jurnalist dan LSM yang hadir dalam ruangan musyawarah tersebut dan akan di evaluasi saran – saran dari rekan – rekan pers. kartia
DPU Kab Gowa, SKPD dengan Keluhan Terbanyak
