4.715 Daftar Pemilih Sementara di Mekar Jaya

oleh -593 views
oleh
TANGERANG, HR – Penetapan daftar pemilih sementara (DPS) oleh panitia Pilkades desa Mekar Jaya dihadiri Camat Panongan Prima Saras Puspa dan Ketua BPD Rosip Hermawan dan tokoh masyarakat Desa Mekar Jaya beberapa waktu lalu. Penetapan ini juga dihadiri oleh calon kepala desa.
Dalam penetapan ini ketua panitia Pilkades Soleh menetapkan bahwa daftar sementara yang memiliki hak untuk memilih ada 4.715 hak pilih, tapi ini baru sementara belum tetap bisa bertambah atau berkurang sampai penetapan daftar pemilih tetap disahkan.
“Maka dari itu kepada masing-masing calon kepala desa agar mengecek daftar yang diberikan agar tidak ada yang belum terdaftar,” ungkap ketua panitia.
Menurut Camat Panongan Prima Saras Puspa bahwa penetapan ini sifatnya sementara dan bisa berubah dikarenakan ini hanya DPS, bukan DPT. Nanti kalau sudah DPT baru tidak bisa ditambah atau dikurangi.
Ia mengingatkan bahwa tanggal 26 Mei 2015 ini kecamatan Panongan akan memperingati HUT ke-16. “Maka dari itu saya mengharapkan kepada masyarakat desa Mekar Jaya ini agar menyukseskan acara ini,” ungkapnya. ■ gun

Tinggalkan Balasan